Nakita.id - Bagaimana cara membersihkan AC indoor sendiri? Cek di sini yuk!
AC adalah salah satu alat elektronik yang banyak digunakan orang setiap harinya.
Selain untuk menyejukkan ruangan, AC juga membuat orang-orang beraktivitas dengan lebih nyaman di dalam ruangan.
Namun, Moms tidak boleh lupa untuk rutin membersihkan alat elektronik ini.
Pasalnya, AC indoor yang jarang dibersihkan tentu dapat membuatnya bekerja secara kurang optimal, sehingga tagihan listrik bisa membengkak.
Tak hanya itu, AC indoor yang jarang dibersihkan juga meningkatkan kemungkinan berkembangnya jamur dan alergen pada filternya, Moms.
Lantas, bagaimana cara tepat untuk membersihkan AC indoor?
Moms bisa cek panduan berikut, seperti dilansir dari Redsea. Catat sekarang!
Pertama, Moms perlu mematikan AC terlebih dahulu agar kelembaban juga air AC bisa menguap.
Untuk mempercepat proses, Moms bisa nyalakan 'fan mode' pada AC selama 30-40 menit untuk membantu proses penguapan.
Setelahnya, jangan lupa untuk mencabut listrik AC untuk memudahkan proses pembersihan.
Baca Juga: Cara Membersihkan AC Outdoor Sendiri Tanpa Perlu Bantuan Tukang, Jadi Bersih dan Lebih Awet!
Selanjutnya, Moms perlu menutupi unit AC indoor dengan plastik hingga tak ada sisa sedikitpun.
Selain itu, Moms juga perlu mengalasi lantai di sekitar AC indoor dengan kantong sampah besar untuk menampung kotoran dan tetesan air yang jatuh.
Berikutnya, lepaskan bagian depan unit AC secara perlahan.
Kemudian, lepaskan juga filter AC yang menempel secara perlahan.
Apabila Moms kesulitan, cek buku panduan model unit AC tersebut.
Goyangkan bagian depan unit AC juga filter AC untuk membuang debu dan kotoran.
Atau, jika perlu, Moms bisa gunakan penyedot debu atau sikat gigi bekas.
Setelah itu, Moms bisa lanjut dengan mencuci filter AC dengan sabun ringan dan air dingin yang bersih.
Gunakan spons untuk menggosok lembut filter AC tersebut.
Kemudian, hindari menjemurnya di sinar matahari langsung.
Ada beberapa model unit AC yang memiliki filter bakteri, Moms.
Baca Juga: Seberapa Sering Harus Mencuci AC, Bolehkah Seminggu Sekali?
Untuk metode pembersihannya sama ketika Moms membersihkan filter AC.
Sirip pendingin (cooling fins) pada unit AC indoor terlihat seperti sekumpulan garis logam yang terpasang, dan akan terlihat setelah filter AC dilepas.
Moms bisa gunakan penyedot debu untuk membersihkan debu yang menempel di seluruh bagian sirip pendingin.
Cara ini dilakukan untuk meningkatkan udara dingin yang dihasilkan pada AC.
Kumparan adalah potongan logam bulat yang melintang di tengah unit AC indoor.
Cara terbaik untuk membersihkan kumparan ini adalah dengan menggunakan semprotan evaporator tanpa bilas.
Setelahnya, diamkan dan bersihkan dengan cara dilap setelah 20-30 menit.
Langkah selanjutnya adalah melepaskan pipa yang memisahkan unit AC indoor dan outdoor.
Kemudian, buang agar saluran pipa dapat bekerja kembali secara optimal.
Moms bisa membersihkannya dengan bantuan air bertekanan tinggi melalui semprotan.
Jangan lupa keringkan saluran tersebut.
Baca Juga: AC Bersih Tanpa Harus Pakai Jasa Tukang, Inilah Cara Mudah Membersihkan AC Sendiri di Rumah
Pengeringan saluran setidaknya dilakukan selama satu jam sebelum menyambungkan kembali pipa.
Jika perlu, Moms bisa semprotkan antijamur pada seluruh bagian unit AC.
Cara ini bagus untuk mencegah pertumbuhan jamur pada bagian-bagian interior unit AC indoor, Moms.
Setelah disemprotkan, diamkan selama 5 menit sebelum memasang kembali filter AC dan bagian depan unit AC.
Terakhir, Moms bisa memasang kembali bagian-bagian unit AC seperti semula.
Pastikan Moms tidak melewatkan pemasangan bagian unit AC, dan lakukanlah dengan aman.
Setelah itu, pasang kembali listrik AC dan nyalakan AC.
Aturlah pada suhu dingin maksimum sekitar 15-20 menit untuk membuang semua air kotor yang mungkin keluar setelah unit mulai bekerja.
Siapkan ember atau kantong sampah besar untuk menampung semua air kotor yang dihasilkan AC tersebut.
Itulah panduan cara membersihkan AC indoor sendiri ya, Moms.
Selamat mencoba dan semoga berhasil!
Baca Juga: Begini Caranya untuk Membersihkan AC Sendiri Tanpa Bantuan Teknisi
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR