Nakita.id – Perkawinan adalah perjalanan hidup yang panjang dan penuh tantangan.
Bagi seorang suami, salah satu hal terpenting adalah #BerperanSama menjadi pendamping yang suportif bagi istri.
Ya, perlu Dads ketahui bahwa kekuatan dan dukungan seorang suami dapat memberikan fondasi yang kokoh bagi kebahagiaan dan keberhasilan dalam perkawinan, lo.
Sayangnya, mungkin masih banyak suami yang bingung bagaimana cara untuk menjadi suami yang suportif untuk istri.
Tenang saja Dads, Nakita punya beberapa tipsnya, lo.
Penasaran bagaimana caranya? Berikut ini penjelasan selengkapnya.
Inilah beberapa cara #BerperanSama menjadi suami yang suportif untuk istri.
Salah satu kunci utama dalam menjadi suami yang suportif adalah mendengarkan dengan empati.
Ketika istri ingin berbicara, luangkan waktu untuk mendengarkannya dengan seksama.
Cobalah untuk memahami perasaannya, bahkan jika Dads tidak selalu setuju.
Ini akan membantu istri merasa didengar dan dihargai.
Baca Juga: Berperan Sama: Suami yang Bantu Jaga Anak Saat Istri Me Time Ternyata Punya Manfaat Mengejutkan
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR