Nakita.id - Adakah rekomendasi aplikasi beli emas online terbaik?
Emas kerap menjadi salah satu pilihan instrumen investasi yang populer di kalangan investor.
Pasalnya, investasi emas dipercaya aman, menguntungkan, bahkan kebal terhadap inflasi atau fluktuasi mata uang.
Untuk itu, jangan ragu bagi Moms untuk segera berinvestasi emas.
Apalagi, Moms sudah bisa membelinya secara online dengan mudah.
Jika Moms ingin mulai berinvestasi emas tapi ragu harus membeli di mana, berikut Nakita telah kumpulkan beberapa rekomendasi aplikasi yang bisa digunakan. Cek ulasannya di sini yuk!
Diluncurkan sejak 2017, E-Mas merupakan aplikasi yang bisa Moms gunakan untuk membeli emas secara online.
Moms bisa dapatkan emas dengan nominal mulai dari Rp 100 saja!
Selain itu, emas yang Moms beli akan tersimpan di akun pribadi, dan bisa ditambah ataupun dijual kapanpun.
Tidak hanya itu. Jika jumlah emas yang Moms miliki sudah mencapai berat sebuah emas fisik yang beredar di pasaran, seperti 1 gram atau 5 gram, maka Moms bisa menarik emas digital yang dimiliki menjadi bentuk fisik.
IndoGold merupakan sebuah aplikasi beli emas yang memiliki empat layanan.
Baca Juga: Diperkirakan Melambung di Tahun 2024, Simak Panduan Lengkap Cara Beli Emas Secara Online yang Aman
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR