Nakita.id – Cacingan adalah salah satu masalah yang sering dialami oleh anak-anak.
Meskipun bisa menggunakan obat cacing berbahan kimia, tak ada salahnya Moms mencoba mencari alternatif alami yang aman untuk anak-anak.
Tapi, bahan alami yang digunakan untuk anak tentu tidak boleh sembarangan, Moms.
Lantas, apa saja bahan alami yang bisa dimanfaatkan untuk obat cacing?
Berikut ini rekomendasi selengkapnya.
Inilah beberapa obat cacing alami yang dapat membantu melindungi anak-anak tanpa risiko efek samping yang berlebihan.
Bawang putih dikenal memiliki sifat antimikroba dan antiparasit yang dapat membantu mengatasi infeksi cacing.
Memberikan bawang putih mentah dalam jumlah kecil ke dalam makanan anak atau menambahkannya dalam bentuk suplemen dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan melawan cacing.
Pepaya mengandung enzim papain yang dikenal dapat membantu mengatasi infeksi cacing.
Selain itu, biji pepaya juga telah digunakan sebagai obat cacing tradisional.
Menghancurkan biji pepaya kering dan mencampurkannya dengan madu untuk dikonsumsi secara teratur dapat membantu mengusir cacing.
Baca Juga: Bisakah Mengobati Stunting Pakai Obat Cacing? Ini Penjelasannya
Bantu Kurangi Tanda Penuaan Dini, Collagena Hadir Penuhi Kebutuhan Kolagen Sebagai Kunci Awet Muda
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR