Nakita.id - Ketika menyusui bayi, Moms tentunya akan mencari informasi sebanyak-banyaknya demi memberikan ASI yang terbaik dan berkualitas untuk anak.
Tahukah Moms jika warna ASI bisa berubah-ubah.
Perubahan ASI kerap tak disadari jika Moms menyusui secara langsung lewat payudara.
Warna ASI baru diektahui ketika Moms memerahnya.
Salah satu warna ASI yang banyak dialami para Moms adalah warna hijau.
Sebenarnya apa penyebab warna ASI menjadi hijau?
Melansir Breastfeeding, ASI warna hijau umumnya disebabkan makanan tertentu.
Moms yang mengonsumsi makanan berwarna hijau seperti sayuran hijau, rumput laut, dan sebagainya bisa membuat ASI berwarna hijau.
Tak hanya makan sayuran atau rumput laut secara langsung, jika Moms mengonsumsinya dalam bentuk tablet atau suplemen juga bisa membuat ASI jadi hijau warnanya.
Moms tidak perlu khawatir jika ASI berubah warna jadi hijau jika mengonsumsi sayur-sayuran dan sebagainya.
Ini menandakan makanan yang dikonsumsi Moms penuh dengan vitamin dan nutrisi yang baik.
Baca Juga: Sering Dilakukan Ibu-ibu Muda, Simak Dampak Menyusui sambil Main HP
Beberapa makanan berwarna biru atau makanan dengan ditambahkan pewarna biru juga memungkinkan membuat ASI jadi hijau.
Meski sering dissebabkan pola makan, ASi berwarna hijau juga bisa menjadi tanda adanya infeksi.
Apabila Moms atau bayi merasa sakit tanpa adanya perubahan pola makan dan menyebabkan ASi hijau, maka sebaiknya segera periksa ke dokter.
Konsultasikan ke dokter supaya bisa menyusui dengan lancar.
Selain warna hijau, berikut beberapa perubahan warna pada ASi dan penyebabnya yang perlu diketahui.
ASI berwarna merah muda bisa disebabkan karena mengonsumsi makanan tertentu seperti buah bit, buah naga, dan sebagainya.
Namun, bisa juga karena indikasi noda darah pada ASI.
Pada kasus yang jarang terjadi, warna merah muda dapat muncul ketika ASI perah disimpan.
Noda merah muda ini kadang terlihat seperti bakteri yang bernama Serratia marcescens.
Bisa dikarenakan mengonsumsi makanan yang berwarna kuning atau oranye terlalu banyak.
Misalnya wortel atau labu.
Baca Juga: Amankah Ibu Menyusui Saat Anak Sakit? Ini Fakta yang Sebenarnya
ASI warna hitam bisa dikarenakan mengonsumsi jenis obat tertentu.
Misalnya, obat oral untuk jerawat.
Namun, ASI warna hitam juga bisa mengindikasi adanya noda darah.
Ini bisa dikarenakan adanya darah atau pembuluh darah yang pecah.
Seringkali memiliki tekstur lebih kental.
Secara alami, lapisan ini naik ke atas susus setelah ASI disimpan selama beberapa jam.
Itulah dia penjelasan mengenai penyebab ASI berwarna hijau dan berbagai warna lainnya.
Semoga informasi ini bermanfaat ya, Moms!
Baca Juga: Menyusui dengan Perut Kosong Apakah Boleh? Simak Ulasannya di Sini
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR