Nakita.id - Nama bayi merupakan hal yang perlu disiapkan jauh-jauh hari.
Moms perlu memperhatikan segala aspek seperti pelafalan, keindahan, serta makna dari nama bayi.
Kali ini, akan dibahas mengenai rekomendasi nama bayi perempuan bermakna murah hati. Melansir berbagai sumber, berikut ulasannya.
Grace artinya anugerah atau karunia, sedangkan Amity berasal dari bahasa Latin yang berarti persahabatan.
Jadi, nama ini menciptakan kesan anugerah yang bersahabat.
Clementine memiliki arti lembut atau penuh belas kasihan, sementara Mercy secara harfiah berarti belas kasihan.
Gabungan ini menciptakan nama yang penuh dengan kelembutan dan belas kasihan.
Charity artinya kebaikan atau amal, sementara Joy berarti kebahagiaan.
Nama ini menciptakan kesan kebaikan hati yang membawa kegembiraan.
Felicity berarti kebahagiaan atau kegembiraan, sementara Grace mengandung arti anugerah.
Gabungan ini menciptakan kesan kebahagiaan yang diberkati.
Baca Juga: Nama Bayi Laki-laki Modern Bahasa Jawa Punya Arti Kebaikan
Mengatur Jarak Kelahiran dengan Perencanaan yang Tepat, Seperti Apa Jarak Ideal?
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR