Nakita.id - Cara memperbaiki mesin cuci Aqua error FA bisa dilakukan sendiri tanpa bantuan teknisi, mudah kok!
Mesin cuci Aqua adalah salah satu merek yang banyak diminati oleh pengguna.
Selain karena performanya bagus, mesin cuci ini juga terbilang murah.
Mesin cuci Aqua diproduksi oleh PT. Aqua Japan Indopratama.
Merek ini menyediakan berbagai jenis mesin cuci, mulai dari twin tube, front loading hingga top loading.
Bicara soal alat elektronik, mesin cuci juga bisa mengalami error.
Salah satunya adalah ketika mesin cuci Aqua menunjukkan kode error FA.
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah penjelasan dan cara mengatasi mesin cuci Aqua error FA.
Kode error FA berhubungan dengan sensor control level air.
Jika kode ini muncul, pengguna bisa memeriksa level air, soket dan kabel power mesin.
Jika mengecek bagian luar tidak ada masalah, maka pengecekan berikutnya adalah modul kontrol.
Baca Juga: Cara Membersihkan Mesin Cuci 1 Tabung Merek Samsung, Simak Panduannya
Terutama bagian tegangan output power suplai yakni 12V dan 5V.
Pengecekan power suplai penting untuk dilakukan.
Kemudian, periksa jalur masing-masing sensor yang berhubungan dengan error yang tampil di display digital.
Dilansir dari laman Youtube ''KK Woodworking' mesin cuci top loading error FA tidak bisa digunakan sama sekali.
Meski demikian, pengguna tidak perlu bingung karena solusinya cukup mudah.
Pertama-tama, matikan mesin cuci dan lepas kabel power.
Kemudian, nyalakan kembali untuk mencobanya.
Jika belum bisa, tempatkan kabel power dalam posisi terbalik kemudian coba untuk nyalakan lagi.
Dalam video tersebut, pengguna berhasil menyalakan mesin cucinya lagi.
Untuk mesin cuci Aqua front loading error FA, cara mengatasinya sedikit berbeda.
Pertama-tama, matikan mesin cuci dan cabut kabel power.
Baca Juga: Rekomendasi Mesin Cuci 1 Tabung Terbaik Mei 2024, Kualitas Awet!
Buka 2 sekrup di bagian belakang mesin cuci Aqua front loading.
Buka tutup bagian belakang dengan cara menariknya.
Cek bagian yang berhubungan dengan sensor air, terutama bagian kabel.
Periksa apakah kabel ada yang putus atau tidak.
Cek juga socket untuk memastikan tidak ada gangguan atau korosi.
Setelah mengecek semua, dan memastikan tidak ada gangguan pasang kembali bagian belakang mesin cuci.
Nah, itu tadi adalah langkah dan cara memperbaiki mesin cuci Aqua error FA.
Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Cara Memperbaiki Mesin Cuci Otomatis yang Error, Solusi Praktis Tanpa Mengeluarkan Banyak Biaya
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR