Selain itu, masih ada berbagai paket menarik lainnya yang bisa Moms nikmati selama bulan Agustus 2024.
Selama bulan Agustus 2024, Chatime menawarkan harga spesial untuk pembelian tiga minuman plus tiga hotdakk hanya dengan Rp99 ribu.
Promo ini hanya berlaku untuk pembelian di outlet, jadi pastikan Moms tidak melewatkan kesempatan ini.
Selain itu, ada juga paket Merdeka yang berisi 10 minuman ukuran reguler dengan harga Rp179 ribu, cocok untuk jajan bareng teman-teman.
Kopi Janji Jiwa memberikan sederet promo menarik selama Agustus 2024. Moms bisa menikmati menu Butter Toast plus minuman mulai dari Rp20 ribu saja.
Selain itu, ada juga promo tebus murah minuman dengan harga Rp15 ribu setiap pembelian toast favorit.
Bagi yang ingin jajan bareng teman, Kopi Susu Sahabat dengan 10 gelas hanya dibanderol Rp13 ribu per gelas, menjadi pilihan yang pas.
Raa Cha Suki & BBQ menawarkan promo hemat dengan Paket Merdeka yang bisa Moms nikmati hanya dengan Rp61 ribu-an (belum termasuk pajak).
Paket Merdeka 1 terdiri dari beef BBQ, mix vegetable, nasi putih, dan ice lemon tea.
Ada juga Paket Merdeka 2 dengan menu Thai Beef Tom Yum Noodle Signature plus ice lemon tea. Promo ini berlaku hingga 31 Agustus 2024.
Bagi pelanggan Sushi Tei, terutama di Central Market PIK, Jakarta Utara, ada promo diskon 30 persen yang berlaku hingga 18 Agustus 2024.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Aullia Rachma Puteri |
KOMENTAR