Mengurus anak, terutama balita, bisa sangat menguras tenaga dan emosi. Oleh karena itu, menjaga kesehatan fisik dan mental sangat penting.
Pastikan Moms mendapatkan cukup istirahat meskipun itu terasa sulit di awal.
Jika anak sedang tidur, cobalah untuk ikut beristirahat atau melakukan hal-hal yang bisa mengurangi stres, seperti membaca buku atau melakukan meditasi.
Selain itu, jangan ragu untuk berbicara dengan orang terdekat ketika merasa lelah atau kewalahan.
Support system dari suami, keluarga, atau teman sangat penting untuk menjaga keseimbangan mental.
Anak-anak, terutama balita, cenderung merasa nyaman dan aman dengan rutinitas yang konsisten.
Rutinitas harian yang teratur akan membantu anak memahami kapan waktunya bermain, makan, mandi, dan tidur.
Rutinitas ini tidak hanya membantu anak, tetapi juga memberikan Moms struktur yang bisa diandalkan setiap hari.
Misalnya, tetapkan jam tidur yang konsisten setiap hari.
Dengan begitu, anak dapat belajar untuk mengenali pola harian, yang juga membantu Moms mengatur waktu istirahat atau waktu pribadi.
Salah satu keuntungan mengurus anak tanpa pengasuh adalah Moms bisa lebih leluasa mengontrol kegiatan harian anak, termasuk stimulasi perkembangan fisik, mental, dan emosional.
Baca Juga: Kareena Kapoor Rayakan Hari Ibu, Bongkar Sulitnya Mengurus Anak
Kulkas Side by Side New Belleza 4 Pintu dari Polytron, Dirancang Khusus untuk Dukung Tren Gaya Hidup Modern
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR