4. Paula Verhoeven Minta Maaf ke Baim Wong, Akhirnya Akui Selingkuh?
Belakangan, publik dikejutkan dengan beredarnya rekaman suara yang diduga percakapan antara Baim Wong dan istrinya, Paula Verhoeven, mengenai isu perselingkuhan.
Rekaman ini diungkap oleh seorang wanita bernama Vista Putri, yang kemudian menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Isu perselingkuhan ini telah lama beredar, dan rekaman tersebut seolah menjadi bukti nyata yang memperkeruh rumor tersebut. Rekaman suara itu memperdengarkan interaksi emosional antara Baim dan Paula, di mana Baim terdengar meminta Paula untuk mengakui sesuatu terkait dugaan tersebut.
Dalam percakapan yang beredar, Baim mengawali dengan mengatakan, "Saya ngetes dulu, bener? Jujur nggak?" yang diikuti dengan beberapa pertanyaan lain yang tidak terdengar jelas.
Paula tampak berusaha menjelaskan posisinya, meskipun kalimat-kalimatnya juga tidak sepenuhnya terdengar jelas dalam rekaman.
Ia menyebutkan, "Ya orang itu gimana ya, lu gini, gini, gini," seolah merujuk pada situasi tertentu yang terjadi.
Dalam percakapan tersebut, Paula akhirnya mengakui bahwa ia telah melakukan kesalahan terhadap Baim.
"Aku kan memang salah sama kamu. Aku akui salah, sayang, udah lah, maksud aku, aku nggak mau. Aku salah," ujar Paula dengan nada memohon, yang memperlihatkan penyesalan atas sesuatu yang belum terungkap secara jelas dalam percakapan tersebut.
Beredarnya rekaman suara ini memicu reaksi dari netizen dan menjadi viral di berbagai platform media sosial. Tidak sedikit yang memberikan dukungan kepada Baim dan Paula, mengingat keduanya adalah salah satu pasangan selebriti yang selama ini dikenal harmonis dan jauh dari gosip miring.
Baca selengkapnya di sini
Kulkas Side by Side New Belleza 4 Pintu dari Polytron, Dirancang Khusus untuk Dukung Tren Gaya Hidup Modern
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR