Cuka putih adalah bahan alami yang efektif untuk membunuh jamur karena sifat asamnya.
Selain itu, cuka juga aman digunakan dan tidak berbahaya bagi kesehatan anak. Berikut cara membersihkan sedotan menggunakan cuka putih:
- Campurkan air dan cuka putih dengan perbandingan 1:1 dalam wadah yang cukup untuk merendam sedotan.
- Rendam sedotan dalam campuran air dan cuka selama kurang lebih 15-30 menit.
- Gunakan sikat sedotan untuk menyikat bagian dalam sedotan secara perlahan agar jamur benar-benar terangkat.
- Bilas sedotan dengan air hangat beberapa kali untuk menghilangkan bau cuka sebelum digunakan kembali.
Baking soda tidak hanya berfungsi sebagai bahan pengangkat jamur, tetapi juga dapat menghilangkan bau tidak sedap pada sedotan.
Baking soda adalah bahan yang aman dan tidak beracun, sehingga sangat ideal untuk membersihkan perlengkapan anak. Cara penggunaannya adalah sebagai berikut:
- Buat larutan baking soda dengan mencampurkan 1 sendok teh baking soda dengan setengah cangkir air hangat.
- Masukkan sedotan ke dalam larutan baking soda dan rendam selama 10-15 menit.
- Setelah direndam, gosok bagian dalam sedotan menggunakan sikat sedotan untuk membersihkan sisa jamur.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Bau Kotoran Kucing di Rumah, Dijamin Ampuh!
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR