Nakita.id - Ada yang berpendapat perempuan terlihat sangat cantik ketika usia remaja.
Bila Moms percaya, maka harus siap-siap salah.
Sebab, bukan saat remaja seorang perempuan merasa paling cantik dan seksi.
BACA JUGA: Terobsesi Jadi Perempuan Tergemuk di Dunia, Kejaiban Ini Langsung Ubah Hidupnya
Mengenai kapan perempuan merasa cantik, ada kabar baik bagi yang berusia 30 atau yang akan memasuki dekade ke tiga ini.
Sebuah survei oleh retailer House of Fraser dari Inggris menemukan, perempuan mencapai puncak kepercayaan dirinya di usia 30-an.
Tepatnya, pada usia 34 tahun mereka merasa paling seksi.
Survei yang mengumpulkan 2.000 perempuan Inggris ini menanyakan apa yang membuat mereka merasa paling seksi.
BACA JUGA: Begini Potret Penampilan Tia Ivanka 'Mbak Yul' Setelah Berhijab
Para responden yang berusia 30-an, 64 % mengatakan bahwa mereka merasa seksi karena menjadi lebih percaya diri seiring berjalannya waktu.
Sedangkan 34 % menjawab dengan alasan bahwa mereka sedang menjalin hubungan yang lebih baik.
Sementara itu, 26 % juga menjawab bahwa mereka sekarang lebih percaya diri di ranjang.
Source | : | Revinery29.com |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR