Tabloid-Nakita.com - ASI (Air Susu Ibu) memiliki manfaat yang besar untuk tumbuh kembang anak. ASI juga merupakan makanan terbaik untuk bayi. Oleh karena itu, ibu dianjurkan untuk memberikan ASI eksklusif kepada si kecil. Namun, agar proses menyusui Ibu berjalan dengan baik, sebaiknya Ibu menggunakan baju khusus ibu menyusui. Kenapa?
Menggunakan baju khusus Ibu menyusui bertujuan untuk memudahkan pemberian ASI kepada si kecil. Jangan sampai, Mama ingin menyusui namun karena sedang tidak pakai baju menyusui, maka pemberian ASI jadi terhalang. Terutama ketika sedang melakukan perjalanan, menyusui bayi jadi gagal lantaran baju yang dipakai tak mendukung.
Padahal, selain sebagai makanan terbaik untuk bayi, menyusui juga dapat menjalin ikatan emosi antara Ibu dan bayi, sehingga pertumbuhan psikis bayi pun bisa lebih stabil dan Ibu dapat lebih dekat dengan bayi.
Namun, dalam menggunakan baju khusus Ibu menyusui sebaiknya Ibu juga memerhatikan modelnya. Selain memiliki buka tutup tepat di area payudara, Ibu juga dianjurkan untuk memilih baju berkancing depan agar proses menyusuinya pun dapat berjalan dengan baik.
Walaupun, Ibu sudah menggunakan baju menyusui. Ibu juga dianjurkan untuk menyusui di tempat khusus menyusui. Hal tersebut dikarenakan, Ibu dan bayi membutuhkan ketenangan sehingga ASI dapat lebih lancar dan bayi pun akan menjadi lebih nyaman saat menyusu.
Saat Ibu memberikan ASI atau menyusui di tempat yang banyak orang, maka Ibu akan merasa tak nyaman dan bayi pun juga dapat merasakannya. Kondisi tersebut akan membuat bayi menjadi rewel dan proses menyusui pun ikut terhambat.
Moms, Yuk Wujudkan Tubuh Sehat di Tahun Baru dengan Kesempatan Emas dari Prodia Ini!
KOMENTAR