Nakita.id – Ibu mungkin pernah mendengar perkataan orang-orang bahwa proses kelahiran kedua biasanya berlangsung lebih cepat daripada yang pertama. Benarkah hal itu?
Jawabannya: tidak ada satu hal pun yang bisa dipastikan bila menyangkut masalah bayi (dan proses persalinan), tapi memang rata-rata proses kelahiran anak kedua akan berlangsung lebih cepat daripada yang pertama.
Tapi selebihnya sama saja (yang tidak sering dikatakan orang-orang).
(Baca juga : Mengenal Persalinan Aktif, Cara Melahirkan Minim Rasa Sakit)
Tubuh Ibu sudah lebih berpengalaman kali ini dan beberapa bagiannya, katakan saja, sudah lebih santai dalam menghadapi proses persalinan, yang akan mengizinkan peluang terjadinya pergerakan yang lebih cepat dan proses kelahiran yang juga lebih cepat.
Ibu dapat berharap (bahwa mungkin) percepatan jarak antar kontraksinya juga akan terjadi lebih cepat, jadi sementara dulu, di kehamilan yang pertama, Ibu mungkin disarankan oleh dokter atau bidan untuk tetap di rumah ketika kontraksi sudah berlangsung lima menit sekali.
(Baca juga : 7 Tip Agar Ibu Mudah Melahirkan Normal)
Sekarang Ibu mungkin harus segera cepat-cepat pergi ke rumah sakit jika itu terjadi, khususnya jika rumah sakit letaknya jauh dari rumah.
Proses persalinan juga mungkin akan bergerak lebih cepat juga jika leher rahim Ibu sudah mulai melebar dan menipis di fase prakelahiran.
Jika hal ini yang Ibu alami, segera hubungi dokter atau bidan untuk mengetahui apa yang sebaiknya Ibu lakukan.
(Baca juga : Cairan Infus Bisa Jadi Solusi Agar Persalinan Lancar)
Yang terpenting adalah harus tiba di rumah sakit tepat pada waktunya!
Penulis | : | Santi Hartono |
Editor | : | Santi Hartono |
KOMENTAR