TabloidNakita.com - Apa sajakah faktor yang meningkatkan keberhasilan bersalin normal setelah sesar. Berikut di antaranya:
• Pernah melahirkan normal, terutama pernah bersalin normal setelah sesar (VBAC) sebelumnya. Faktor ini dapat meningkatkan keberhasilan bersalin normal setelah sesar.
• Proses melahirkan bersalin normal setelah sesar (VBAC) yang sekarang berlangsung spontan (tidak memerlukan perangsangan/induksi).
• Kemajuan persalinan normal tidak tersendat-sendat, termasuk pelebaran dan penipisan mulut rahim.
• Operasi sesar yang terdahulu, karena posisi janin yang tidak normal.
• Operasi sesar yang dilakukan baru 1 kali.
• Operasi sesar yang sebelumnya telah direncanakan atau dikerjakan di awal proses melahirkan, bukan pada saat mulut rahim sudah teregang penuh/pembukaan lengkap
Begitulah faktor-faktor yang akan meningkatkan keberhasilan bersalin normal setelah sesar
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
KOMENTAR