Tabloid-Nakita.com - Tumbuh kembang anak memang harus diperhatikan oleh orangtua, agar Mama dan Papa dapat mengetahui setiap perubahan yang terjadi pada si kecil, termasuk saat ia sudah mulai belajar berjalan.
Anak yang sedang belajar berjalan harus selalu diberi motivasi yang dapat berupa kata-kata pujian setiap kali Si Kecil berhasil melakukannya. Terus beri semangat saat ia bolak-balik terjatuh. Namun ada cara lain untuk membantunya lekas lancar berjalan. Apakah itu?
Perlu Mama ketahui, bahwa anak tak membutuhkan sepatu saat ia mulai belajar berjalan. Mengapa? Biarkan dia berjalan tertatih-tatih dengan bertelanjang kaki. Cara itu akan membantu meningkatkan keseimbangan dan koordinasinya. Tundalah sementara waktu untuk membelikan sepatu sampai bayi bisa berjalan-jalan di luar.
Namun, ketika mau membeli sepatu untuk bayi Anda, belikan sepatu yang berkualitas. Pastikan ada ruang untuk pertumbuhan kakinya.
Selain sepatu, pastikan bayi memiliki lingkungan yang aman saat belajar berjalan. Jagalah lantai rumah agar ia belajar berjalan dengan mudah. Singkirkan mainannya dan jangan pernah meninggalkannya sendirian.
Selama bayi menunjukkan minat untuk belajar hal-hal baru, Anda tidak perlu khawatir. Jika bayi Anda termasuk lebih lama dari bayi lain saat belajar merangkak, kemungkinan dia membutuhkan beberapa bulan lagi untuk berjalan. Setiap bayi memiliki perkembangan keterampilan yang berbeda. Ada beberapa bayi yang bisa lebih cepat daripada yang lain.
Jika anak sudah berusia 18 bulan dan belum bisa berjalan, konsultasilah ke dokter anak. Konon, kecepatan bayi belajar sering diwariskan dari orangtuanya. Jika Anda atau pasangan sewaktu kecil dulu belajar berjalannya lama, ada kemungkinan bayi Anda pun mengalami kejadian sama.
Sumber: TabloidNova.com
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
KOMENTAR