Nakita.id - Moms, saat sedang aktif, bayi bisa saja meraih berbagai benda di sekelilingnya.
Lalu, ia kadang memasukkannya ke mulut dan menyebabkan ia tersedak.
Selain itu, tersedak pada bayi umumnya disebabkan oleh cairan.
Tersedak akibat menelan benda kecil dan makanan padat (sekrup, manik-manik, roti, permen, kacang, anggur, dan sebagainya) sering terjadi pada anak batita.
Gejala tersedak ditandai dengan kesulitan bernapas yang tiba-tiba disertai batuk, seperti mau muntah, stridor (napas berbunyi) atau mengi.
BACA JUGA : Catat Ini Aturan Makan untuk Si Kecil Agar Ia Tidak Tersedak
Jika sumbatan jalan napasnya ringan dan anak masih bisa mengeluarkan suara, batuk saja umumnya dapat mengatasi tersedak.
Jangan lakukan tindakan apa-apa.
Biarkan korban batuk hingga jalan napasnya lega.
Jika sumbatan napas berat, anak tidak dapat batuk atau mengeluarkan suara, maka anak memerlukan pertolongan lebih.
BACA JUGA : 3 Kesalahan Saat Menyusui yang Menyebabkan Bayi Tersedak
Pertolongan Pertama Pada Anak & Bayi Tersedak
Pada anak, lakukan heimlich maneuver (tekanan pada perut) sampai benda asing dapat dikeluarkan atau korban menjadi sadar.
Penulis | : | Yoan A.D. Nayoan |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR