Nakita.id - Dua hari yang lalu Indonesia sempat dilanda kabar duka dengan adanya kerusuhan yang terjadi di Rumah Tahanan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat.
Pasalnya dari sejumlah polisi yang disandera, lima orang lainnya tewas akibat dianiaya oleh narapidana terorisme.
Namun ada salah satu polisi wanita yang selamat dari penganiayaan tersebut, yaitu Iptu Sulastri atau yang biasa dipanggil Lastri.
BACA JUGA: Tragedi Mako Brimob Depok, Polwan Sulastri Disandera dan Dihajar Napi
Tanpa pandang bulu, para narapidana teroris menganiaya polwan Lastri tanpa ampun.
Bahkan gigi dari perempuan tersebut beberapa tanggal dan kepalanya terluka parah.
Sekarang ia sudah dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara, bersama korban sandera lainnya.
Ternyata, hari ini, Jumat (11/05) Iptu Sulastri sedang berulang tahun yang ke 39 tahun.
Hal ini diketahui dari unggahan video dari akun @polisi_kita dimana Iptu Sulastri mendapatkan kejutan dari polisi wanita lainnya di rumah sakit.
Terlihat Iptu Sulastri yang masih terbaring lemah di ranjang rumah sakit sempat terharu dengan kejutan tersebut.
Dengan senang hati Lastri meniup api dan memotong kue yang disajikan untuknya.
BACA JUGA: 39 Jam Terjebak di Mako Brimob , Begini Curhat Ibu Asuh Amandine, Saudara Tyas Mirasih
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR