TabloidNakita.com- Dapat irit bahan bakar minyak (BBM), pastilah salah satu keinginan terbesar para pengendara. Apalagi harga BBM (bahan bakar minyak) non-subsisdi saat ini tidak bisa dibilang murah. Yang perlu diketahui irit tidaknya BBM, selain ditentukan oleh tipe kendaraan yang kita gunakan, juga oleh cara kita mengemudi.
Nah, terkait dengan ini kenapa kita tidak mencoba eco driving? Eco driving adalah metode mengendarai dengan lebih efisien sehingga konsumsi bahan bakar optimal dapat dicapai. Dengan eco driving, selain dapat mengirit bahan bakar minyak (BBM), cara mengemudi kita juga akan lebih aman dan nyaman. Manfaat penting lainnya, eco driving memberikan kontribusi terhadap lingkungan alam.
4 LANGKAH MUDAH IRIT BBM
Siap mencoba eco driving? Ada 4 langkah mudah yang bisa Mama Papa ikuti agar irit bahan bakar minyak (BBM):
1. Injak pedal gas secara perlahan, hindari efek akselerasi tiba-tiba. Usahakan mencapai kecepatan 0—20 km/jam dalam 5 detik. Akselerasi mendadak dapat mengakibatkan terjadinya konsumsi bahan bakar secara berlebihan.
2. Jaga kecepatan konstan, lakukan safety Drive dengan tidak sering mengubah kecepatan. Sewaktu di tol, misalnya, hindari memacu kendaraan dengan tiba-tiba karena akan membuat konsumsi bahan bakar semakin boros.
3. Lepas gas lebih awal, manfaatkan engine brake saat mengurangi kecepatan kendaraan. Engine break adalah pengereman dengan memanfaatkan kekuatan mesin. Caranya dengan menurunkan gigi persneling secara beruntun demi mengurangi kecepatan kendaraan.
4. Optimalkan penggunaan fitur elektronik, terutama saat penggunaan AC. Sesuaikan pengaturan AC dengan kondisi cuaca. Ketika cuaca panas, aktifkan penyejuk udara (AC), namun saat temperatur di luar sejuk, matikan AC bila perlu. Hal ini akan membuat kerja kompresor tidak terlalu lama dan mengurangi beban besar pada mesin sehingga akan menghemat konsumsi bahan bakar.
Selamat menikmati perjalanan!
Eco Technology dari Daihatsu Ayla
Astra Daihatsu Ayla adalah mobil dengan konsumsi BBM yang irit, gas buang rendah dan dilengkapi dengan eco technology, sehingga ramah lingkungan.
Astra Daihatsu Ayla dilengkapi dengan fitur pendukung Eco Driving, yaitu fitur Eco Indicator. Eco Indicator pada Ayla terletak pada tachometer dan berfungsi membantu pengemudi mengatur cara dan gaya berkendaranya. Cara kerja Eco Indicator tersebut adalah:
• Jika lampu Eco Indicator menyala maka gaya mengemudi dalam kondisi eco driving.
• Jika lampu Eco Indicator mati maka gaya mengemudi tidak eco driving.
KOMENTAR