TabloidNakita.com - Anak harus sudah bisa memakai baju sendiri dan mengikat pita. Berikut perkembangan kemampuan bersosialisasi dan mengurus diri anak 4-5 tahun:
- Memakai baju sendiri dan mengikat pita.
- Membuat sandwich sederhana.
- Menyikat gigi secara mandiri, dapat menaruh odol di sikat gigi.
- Berbelanja barang barang-barang yang simpel.
- Membantu membereskan tempat tidur, menutup meja, dan menyapu.
- Memilih teman sendiri mungkin mempelihatkan minat untuk lebih memilih bermain dengan anak yang kelaminnya sejenis dan seumur.
- Bermain permainan kartu dan dadu sederhana.
- Senang melakukan permainan kompetitif dan senang jenis sport yang memerlukan partisipasi sebuah grup (team sport).
- Masih takut binatang seperti anjing dan takut ibu tak kembali.
- Masih memusatkan perhatian pada dirinya, dengan lebih mementingkan minat dan kepentingan diri sendiri.
- Senang bermain peran.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
KOMENTAR