Nakita.id - Kabar duka datang dari keluarga tokoh ulama, pendakwah Abdullah Gymnastiar atau yang akrab disapa Aa Gym.
Cucu bungsu Aa Gym, Gheziya Naura Khadija meninggal dunia secara mendadak di usianya yang baru 2 bulan.
Si Kecil Gheziya merupakan anak kedua pasangan Ghaitsa Zahira Shofa dan Maulana Yusuf.
BACA JUGA :Cucu Aa Gym Meninggal Mendadak Usia 2 Bulan, Berikut Penyebab Kematian Mendadak pada Bayi alias SIDS
Aa Gym membagikan kabar duka ini lewat akun instagram miliknya.
"Innalillahi wainnaillahi rojiun.. mohon doa telah meninggal dunia cucu bungsu Aa, Ghezia Nauta Khadija anak kedua dari Maulana Yusuf dan Ghaitsa Zahira Shofa. 20 Mei 2018 pukul 16.12 WIB," tulis Aa dilengkapi dengan unggahan foto mendiang Gheziya.
BACA JUGA :Berbagai Kebiasaan Penyebab Kanker Kulit, Seperti Menantu Hatta Rajasa
Duka mendalam bukan hanya menyelimuti hati keluaga inti Aa Gym, tetapi juga orang-orang di Pondok Pesantren Daarut Tauhid.
Di akun instagram @daaruttauhid.jkt pun dituliskan momen terakhir Gheziya bersama keduaorangtuanya yang membuat warganet menangis.
Diungkapkan juga kondisi Gheziya sebelum dinyatakan dokter meninggal dunia.
BACA JUGA :Artis Indonesia Ini Juga Hadiri 'Royal Wedding' Pangeran Harry-Meghan
"Bersama kedua orangtua dan kakak laki-lakinya pulang ke Indonesia 12 hari yang lalu atau 6 Mei 2018 tiba di Jakarta. 7 Mei 2018 tiba di Bandung, menurut ustaz Yusuf putrinya ini sangat kuat. Karena sejak lahir tidak pernah sakit, sampau tadi malam terlihat kurang sehat. Dan paginya dibawa ke RS Hermina Pasterur Bandung," tulis akun tersebut.
Namun takdir berkata lain, dijelaskan bayi kelahiran Yaman, 22 Maret 2018 ini meninggal dunia sore harinya.
"Pukul 16.12 WIB terlihat secara manusia sudah tidak bernyawa. Dokter memastikan pukul 16.58 WIB secara medis telah meninggal dunia," ungkap akun tersebut.
Menurut akun tersebut meninggalnya Gheziya begitu mendadak.
"Entah sakit apa yang diderita sang putri tercinta sehingga secara mendadak pergi meninggalkan semua orang yang menyayanginya. Hanya Allah yang tahu," paparnya.
BACA JUGA :Pelajaran dari Musibah Dialami Cucu Aa Gym, Ternyata Pencegahan SIDS Mudah!
Unggahan ini pun mencuri perhatian lebih dari 2 ribu akun warganet.
Ungkapan duka pun memenuhi kolom komentar dan tak sedikit warganet menyelipkan emoji menangis.
"Innalillahi wainailahi rojiun, semoga memberikan safaat untuk keduaorangtuanya di akhir nanti," tulis akun Adrama.
"Innalillahi wainailahi rojiun, Al fatiha, dedek cantik sakit apa kenapa ya?" tutur akun Sharanghe.
BACA JUGA :Agar Anak Pertama Cerdas dan Mandiri, Kenali Dulu Kepribadiannya
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
KOMENTAR