Nakita.id – Selain faktor kecantikan dan keindahan, rambut juga perlu dirawat karena faktor kesehatan.
Perawatan rambut yang tidak intensif maupun kurang tepat tentunya bisa menyebabkan rambut mengalami beberapa masalah.
Selain karena faktor perawatan, rambut yang bermasalah juga bisa disebabkan karena beberapa masalah lain yang terjadi dalam tubuh.
Hal ini karena rambut juga bisa menjadi indikator kesehatan tubuh seseorang, khususnya kesehatan organ tubuh lainnya.
Terdapat 3 kondisi rambut yang bisa menjadi pertanda masalah muncul dalam tubuh:
1. Rambut kusam dan lambat tumbuh
BACA JUGA: Efektif Perangi Rambut Kering dengan Yoghurt dan Madu, Begini Caranya!
Saat Moms sudah merasa intens dalam merawat rambut namun masih nampak kusam, sebaiknya waspadai adanya asupan makanan yang salah.
Bila disertai dengan rambut yang sukar tumbuh, tandanya Moms mengonsumsi pola makan dan kandungan yang salah.
Banyak kasus kondisi rambut ini disebabkan karena terlalu banyak makan junk food.
2. Rambut menipis
Karakteristik rambut setiap orang tentunya berbeda yang didasarkan pada genetik.
Namun, saat Moms memang sejak awal memiliki rambut tebal yang tiba-tiba menipis, sebaiknya jangan dianggap sepele.
BACA JUGA: Rambut Tetap Halus dan Bercahaya Saat Udara Panas, Begini Caranya Moms
Hal ini bisa jadi terdapat masalah pada sistem endokrin yang bisa memengaruhi pertumbuhan rambut.
Kondisi ini bisa menjadi salah satu tanda hipotiroidisme yakni suatu keadaan kelenjar tiroid tidak menghasilkan hormon yang memadai.
Penipisan rambut juga bisa dikaitkan dengan ketidakseimbangan hormon yang terkait dengan sindrom ovarium polikistik (PCOS), yang mempengaruhi fungsi ovarium seorang perempuan.
Saat merasa mengalami hal ini, sebaiknya Moms segera periksakan pada dokter untuk penanganan yang lebih tepat.
3. Rambut sangat rontok
BACA JUGA: Tanda-tanda di Wajah ini Jadi Pertanda Masalah Serius Pada Tubuh
Moms mengalami kerontokan rambut yang bertahap?
Ternyata rambut yang rontok sebanyak 80-100 helai rambut per hari menandakan bahwa ada masalah psikis yang sedang Moms hadapi.
Kondisi tak normal ini disebt dengan telogen effluvium yakni periode penipisan rambut yang disebabkan oleh tekanan psikologis dan fisik (pikirkan penyakit, kehamilan, atau depresi).
Namun jangan khawatir, kondisi ini sangat bisa dipulihkan dengan menjaga pikiran tetap tenang yang diimbangi dengan asupan gizi seimbang.
Apakah Moms mengalami tanda-tanda rambut seperti yang disebutkan di atas?
BACA JUGA: Tak Selalu Karena Benturan, Waspadai Masalah Kesehatan Ini Jika Tubuh Tiba-tiba Memar
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Anisyah Kusumawati |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR