Nakita.id - Pada malam 31 Agustus 1997, Putri Diana tewas dalam kecelakaan mobil yang fatal di Paris.
Bagi sebagian orang, apa yang terjadi malam itu bukan hanya sekedar kecelakaan yang tragis.
Namun beberapa pihak ini mengklaim bahwa kecelakaan mobil Putri Diana adalah hasil dari semacam konspirasi, yang dilakukan secara rahasia oleh agen-agen negara Inggris atau sesuatu yang lain.
Banyak laporan, investigasi, dan para ahli semuanya setuju dengan laporan resmi peristiwa tersebut bahwa Putri Diana berada di dalam mobil yang dikendarai oleh seorang lelaki mabuk dan terjadi kecelakaan.
BACA JUGA: Ternyata Ini Hubungan Putri Diana dengan Sang Ratu yang 'Dingin'
Hebatnya, konspirasi ini begitu meyakinkan dan meluas, bahkan dibutuhkan penyelidikan oleh tim khusus untuk menentukan kebenaran teori konspirasi kematian Putri Diana.
Ada 175 teori yang dilakukan penyelidikan, dan berlangsung selama bertahun-tahun, serta menghabiskan jutaan poundsterling,
Namun, tidak ada satupun teori ini yang bisa menguak yang sebenarnya terjadi dari cerita kecelakaan tersebut.
Berikut ini 5 teori konspirasi mengenai kematian Putri Diana yang paling terkenal.
Lewat Ajang Bergengsi Pucuk Cool Jam 2024, Teh Pucuk Harum Antar Anak Indonesia 'Bawa Mimpi Sampai ke Pucuk'
Source | : | independent.co.uk |
Penulis | : | Amelia Puteri |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR