Nakita.id - Menjadi ibu yang tinggal di rumah mendapatkan imej yang terkadang disepelekan.
Banyak juga yang menganggap, Moms menjalani kehidupan mewah tanpa pekerjaan, tanpa atasan dan tanpa stres di tempat kerja.
BACA JUGA: Selain Nia Ramadhani, 3 Wanita Cantik ini Juga Anggota Keluarga Bakrie
Padahal, baik menjadi 'stay-at-home Moms' maupun 'working Moms', masing-masing memiliki keuntungan dan kelebihan masing-masing.
Berikut pro dan kontra menjadi 'stay-at-home Moms' yang cukup banyak beredar di masyarakat.
1. Moms selalu ada di sana
Pro: Sebagai ibu yang tinggal di rumah, kemungkinan besar Moms akan selalu ada, ketika Si Kecil membutuhkan Moms apabila ia mengalami kesulitan dan membutuhkan bantuan.
BACA JUGA: Ini Dia Cara Cepat Atasi Kulit Belang, Moms Makin Percaya Diri!
Kontra: Selalu berada di sana terkadang terasa seperti ada perasaan terjebak.
Moms mungkin senang menjadi 'stay-at-home Moms', tetapi akan ada saat-saat ketika Moms berharap dapat mencuri beberapa saat untuk diri sendiri.
2. Moms tidak pernah sendiri
Pro: Si Kecil selalu bersama dengan Moms hampir setiap jam, setiap hari.
BACA JUGA: [GloryStory] Anak Suka Memukul? Cara Mendisiplinkannya Ini Bisa Ditiru Moms
Moms juga selalu berada di sana untuk momen-momen penting Si Kecil.
Misalnya, ketika ia sudah mulai melakukan langkahan pertama, menyebut kata-kata pertama, dan sebagainya.
Kontra: Moms tidak pernah sendirian, dan di sebagian besar waktu bahkan tidak bisa pergi ke kamar mandi sendiri.
BACA JUGA: Jalani Sesi Foto Pertama Suami-Istri, Pesona Chicco dan Putri Marino Luluh Lantakan Hati!
Anak-anak akan selalu ada di sekitar rumah, di mana pun Moms berada.
3. Moms tidak bekerja di luar rumah
Pro: Moms dapat fokuskan 100% waktu dan energi pada Si Kecil.
Dan tentu saja tidak khawatir tentang waktu kerja, apa yang atasan akan katakan atau rasa stres di tempat kerja.
BACA JUGA: Anak Keempat Mantan Suami Tamara Bleszynski Telah Lahir, Wajahnya Gemas!
Kontra: Moms mungkin kehilangan interaksi dengan rekan kerja, kepuasan melakukan pekerjaan yang baik, memiliki gaji, bahkan berdandan untuk bekerja.
Perlu pertimbangan penuh untuk semua aspek plus dan minus sebelum berhenti dari pekerjaan, dan beralih menjadi stay-at-home Moms.
4. Moms membesarkan Si Kecil
Pro: Hidup bersama Si Kecil di sebagian besar waktu, sehingga tidak akan ada perasaan bahwa pekerja penitipan anak yang membesarkan mereka.
BACA JUGA: Begini Lucunya Tingkah Tatjana Anak Cynthia Lamusu Saat Diajak Mandi
Kontra: Sangat mudah untuk mengisolasi diri serta anak-anak dari dunia luar.
Penting untuk berkumpul bersama teman dan jadwalkan tanggal bermain, untuk memastikan kehidupan sosial tetap bisa dijalani.
5. Tuan rumah bagi diri sendiri
Pro: Membereskan rumah, membayar tagihan, memasak, membersihkan, membawa anak-anak ke mana pun mereka membutuhkannya.
BACA JUGA: Bersihkan Paru-paru dari Racun Rokok dengan Minuman Alami Ini
Termasuk menjaga jadwal keluarga, semua hal tersebut berada di bawah kendali Moms.
Kontra: Moms mungkin merasa semuanya perlu dikerjakan oleh diri sendiri.
Bahkan jika pasangan adalah rekan terbaik, akan ada saat-saat Moms merasa sangat tertekan mencoba menjalani semua itu, sambil membesarkan Si Kecil.
6. Mengalami tingkat stres yang berbeda
BACA JUGA: Bibir Dude Herlino Jadi Pusat Perhatian, Begini Reaksi Mengejutkan Alyssa Soebandono!
Pro: Jika Moms menikmati setiap proses dalam mengasuh anak, Moms bisa tersenyum jika Si Kecil terus mengeluarkan air liur.
Dan tingkat stres yang Moms rasakan mungkin akan jauh lebih rendah, daripada jika harus membesarkan Si Kecil saat bekerja di luar rumah.
Kontra: Si Kecil dapat berperilaku buruk, dan perlu ditangani.
Belum lagi dengan pikiran bahwa keluarga hidup dengan satu penghasilan, dan merasa seperti keberhasilan atau kegagalan keluarga ada di pundak Moms.
BACA JUGA: Tanpa Obat dan Olahraga Perempuan Ini Jadi Langsing, Lihat Perubahannya Mengagumkan!
Dan ini memberikan tekanan tersendiri.
Untuk itu, penting dalam menemukan momen bahagia yang bisa dilakukan beberapa kali sehari untuk menjaga akal sehat.
Nah, itu dia Moms pro dan kontra menjadi seorang stay-at-home Moms.
Apakah Moms setuju?
Source | : | verywellfamily.com |
Penulis | : | Amelia Puteri |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR