Nakita.id - Setiap hal yang berhubungan penyanyi cantik Ayu Ting Ting pastilah selalu menarik perhatian warganet.
Seperti baru-baru ini unggahan Ayu yang menampilkan potret keluarganya yang tengah merayakan Lebaran, juga menjadi sorotan warganet.
Warganet menilai jika baju yang dikenakan oleh Ayu dan sang adik terlihat kurang sopan.
BACA JUGA: Baju Seragam Lebaran Keluarga Jadi Sorotan, Ini Komentar Ayu Ting Ting
"Baru aja masuk hari yg fitri malh ngundang netizen buat ghibah. Niat ga ghibah cuma nasehatin doang, dikiranya netizen ngedzalimin, padahal semua itu hukum sebab-akibat Ga pengen ngeliat fotonya tapi nongol di explore, gimana dong?," komentar akun @candystuffsale.
"Ga bisa berkata apa2 lg buat artis yg satu ini... Di hari yg suci aurat kemana2.. Bukan kita yg komen sok suci. Tp sesama kaum muslim wajib mengingatkan.. Apa salah nya pake baju yg kelebihan bahan dr pd kekurangan bahan..," tambah akun @nana_zulkifly.
BACA JUGA: Perbedaan Anak Narsis Normal dan Tidak Normal, Catat Tandanya
Tak berhenti di situ, kolom komentar seorang pengguna instagram juga ramai dengan komentar warganet karena ia mengunggah foto bersama Ayu Ting Ting.
Pengguna akun istagram @nurulragilrustami ini mengungkap jika foto tersebut diambil 5-6 tahun yang lalu.
Dalam foto tersebut terlihat Ayu yang sedang menggunakan baju berwarna pink dengan rambut yang terurai.
"Foto ini sekitaran thn brpa ya.... 5 atw 6 tahun lalu lah.... Msh ajah sama, ga ada yg berubah.... Tetap tape uli eay...," tulis akun @nurulragilrustami.
Melihat foto tersebut banyak warganet yang kemudian memberikan komentar.
Namun, kali ini justru pujian yang datang dari warganet.
Warganet menyebut bahwa Ayu tetap terlihat cantik meskipun dengan gaya yang sederhana dan riasan natural.
BACA JUGA: Putri Sulung Mona Ratuliu Dihujat Lagi, Eh Kok Mona Malah Komentar Begini
"Nga ada yg berubah cantiknya dri dlu..minal aidin walfaisin mohon maaf lahir & batin bt teh nurull & kluargga," komentar akun @lala.pwkt.
"Tetap cantikkk," tulis akun @ella.chayank_umi86.
"Th ay selalu cantik yaa," tambah akun @liayuliawati708.
"Ada yg berubah tuh ayu nya... Berubah tambah cantik, tambah sukses," imbuh akun @mce_olshop.
"Dr dulu emang udah cantik Ayuuu," komentar akun @cantikapacitan. (*)
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | |
Penulis | : | Nia Lara Sari |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR