Nakita.id - Perkembangan teknologi yang kian canggih memudahkan semua orang untuk melakukan berbagai hal.
Salah satunya berselancar di dunia maya.
Bahkan, banyak operator yang menyediakan paket data unlimited agar semua orang mudah beraktivitas pada ponselnya.
Namun, jika tidak digunakan dengan cermat, paket data internet pun akan boros karena cepat habis.
Dengan begitu, ada baiknya kita merencanakan pemakaian data pada smartphone dengan seksama.
Misalnya, dengan memperhatikan gaya pemakaian yang nyatanya berpengaruh pada konsumsi data.
Seperti deretan kebiasaan berikut ini, walaupun menyenangkan tetapi efektif membuat paket internet terkuras habis. Apa saja?
BACA JUGA: Mengenal Kakebo, Solusi Cerdas Menabung ala Jepang Untuk Stay At Home Moms
Mengunggah video di YouTube
Untuk tetap terhubung dengan lingkup pertemanan di media sosial, banyak orang yang gemar mengunggah video ke YouTube.
Namun, hal ini bisa memakan kuota internet cukup banyak.
Misalnya, mengunggah rekaman video beresolusi high-definition (HD) bisa menghabiskan jatah internet hingga 200 MB per menit.
Bayangkan, bila setiap bulan kita mengunggah lima video HD berdurasi 1 menit maka sudah cukup menguras jatah bulanan paket internet kita.
Karena itu, ada baiknya kebiasaan ini dilakukan saat terdapat koneksi WiFi agar paket data tidak boros.
Obrolan melalui video
Dengan beragam aplikasi yang muncul, sekarang seseorang bisa mengobrol tak hanya melalui suara namun juga video.
Melakukan obrolan video via Skype atau FaceTime tergolong sebagai aktivitas yang membutuhkan banyak bandwidth.
Namun, besaran konsumsi tersebut berbeda-beda tergantung pada aplikasi serta resolusi video yang digunakan.
Obrolan melalui video umumnya membutuhkan kuota 3 MB per menit.
Jika kita berniat menghemat paket data, sebaiknya kurangi sesi obrolan menggunakan video jika tidak terlalu mendesak.
BACA JUGA: Menjadi Seorang Ibu Adalah Pekerjaan Tersulit di Dunia, Lukisan Menggemaskan Ini Buktinya
Game online
Bermain game di ponsel memang menyenangkan untuk mengisi waktu luang atau mengobati kebosanan.
Namun, sebaiknya perhatikan jenis game yang dimainkan agar tidak menjerit melihat kuota internet.
Game seperti Two Dots atau Words With Friend, tidak memakan banyak kuota internet.
Kedua game ini hanya menghabiskan beberapa KB saja per menit sehingga tidak boros.
Namun, jenis permainan real-time action, seperti Asphalt 8 atau Modern Combat 5: Blackout berbeda.
Dua game ini diperkirakan membutuhkan 1 MB per menit.
Permainan dalam durasi yang panjang akan semakin meningkatkan konsumsi data yang menjadi penyebab kuota internet cepat habis.
BACA JUGA: Takut Anak Kecanduan Gadget? Pantau Dengan Screen Time Parental Control
Streaming musik
Layanan streaming musik, seperti Guvera atau Rdio, memang sangat praktis.
Dengan fasilitas ini, Moms bisa mendengarkan musik di mana pun asalkan ada koneksi internet.
Kita juga tidak perlu menyediakan ruang untuk menyimpan file musik tersebut dalam kartu memori.
Namun, jika tak disiasati dengan cermat tentu akan membuat kebutuhan kuota internet membengkak.
Bila kita memutar musik dengan resolusi 320 Kbps, total kuota internet yang dihabiskan adalah 2,4 MB per menit.
Maka dalam durasi satu jam, kita sudah menghabiskan 115 MB.
Streaming video
Tak hanya musik, sekarang ini ada berbagai layanan streaming video yang memudahkan orang menemukan trailer film terbaru, film utuh, atau sekadar video klip penyanyi favorit.
Misalnya YouTube, iTunes, Vimeo, dan Hulu.
Namun, jika keasyikan streaming video merupakan fasilitas paling "kejam" dalam menyedot kuota internet.
BACA JUGA: Jangan Membawa Ponsel ke Kamar Mandi, Bahaya; Gadis Ini Mengalaminya
Disebabkan, aktivitas streaming video membutuhkan data mencapai 50 MB per menit.
Untuk menyiasatinya, pilihlah dengan cermat video apa yang ingin ditonton dan simpan secara offline jika memang ingin menonton video tertentu berulang kali.
Bagaimana dengan Dads, kebiasaan mana yang masih sering dilakukan?
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | cnet.com |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR