Melalui akun Instagram pribadinya, Olla menjelaskan alasannya tetap bekerja meski telah memiliki segalanya.
Hal ini ternyata sekaligus menjawab pertanyaan serupa yang sering menghampirinya.
Menurutnya, seorang wanita harus mandiri, terlebih Olla sudah terbiasa mandiri sejak ia masih kecil.
Tak hanya itu, Olla Ramlan juga menegaskan jika ia bekerja atas izin sang suami.
Baginya, Ridho Aufar Hutape adalah berkah untuknya.
BACA JUGA: Didik Buah Hati Menjadi Berani dan Mandiri, Fairus Iloet Lakukan Ini
"Banyak yang bertanya... Kenapa sih masih kerja/shooting? Kan sudah punya suami dan berkecukupan? Apa masih kurang? Kan sudah enak hidupnya...
.
Ini adalah pertanyaan yang sering banget ke telinga saya...
Jujur yah... Buat saya, wanita itu harus mandiri... dan apalagi saya dari kecil sudah mandiri.
Nah urusan pekerjaan pastiinya saya juga izin dan ridho dari suami saya.
Apalagi kalo saya bisa bermanfaat buat orang lain...
.
Jujur saya punya keluarga besar.
Walau gimana saya suka bisa bersama dan bisa ikut membahagiakan mereka. Bukan hanya materi tapi juga bersama mereka. Dan sudah pasti dong kalo kita bisa membahagiakan keluarga, suami ikut bangga.
.
Hmmm kalo mau dibahas kayanya panjang banget yaa... ini sih sekedar intermezzo aja buat yang nanya hahaha.. tumben nih buat caption panjang.
Mungkin ada pro dan kontra, tapi buat saya ridho suami ya berkah buat saya...
Jadi, inshaAllah kalo kita berkerja dengan baik apa lagi halal... baik buat kita dan keluarga. Aamiin YRA
.
Makasih love @aufar.hutapea supportnya buat aku selalu... I Love You," tulis Olla dalam unggahannya.
Beragam komentar warganet pun berdatangan menanggapi postingan tersebut, kebanyakan salut dan mendukung keputusan Olla.
"Keceeeeee.. perempuan harus mandiri," kata @viencesitorus.
"Setujuu....sbg istri tetap harus mandiri," ujar @innegultom.
"Setuju mommy, yang penting happy," tulis @dianaharso.
"Jawaban yg top my to..like that wanita yg penuh dn bisa kerja sekaligus bs jaga anak suami.❤," ungkap @erickwok1908.
Cantik, piawai berkarya dan cekatan mengurus rumah tangga bagaimana menurut Moms?
Rayakan Ramadan dengan Wewangian Futuristik dan Teknologi AI untuk Aroma yang Menjaga Mood serta Semangat
Source | : | |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR