Sosoknya mencuri perhatian karena usianya yang terbilang masih sangat muda sebagai seorang menteri.
Syed Saddiq berusia 25 tahun, menjadi menteri termuda sepanjang sejarah pemerintahan di Malaysia.
Ia terpilih dan menjadi bagian penting dari strategi kepemimpinan Maharthir untuk pembangunan kaum muda.
Saddiq lahir di Johor dan berasal dari keluarga kelas menengah.
BACA JUGA: Beda Usia 24 tahun, Penampilan Sophia Latjuba dan Eva Celia Seperti Kakak Adik, Intip Fotonya Yuk!
Saddiq mulai dilihat sebagai pembicara ulung yang menjadi bahan diskusi ketika menolak UMNO dan memilih "pecahannya", Partai Pribumi Bersatu Malaysia yang merupakan bagian dari koalisi Pakatan Harapan.
Menteri termuda Malaysia ini bahakn menolak kesempatan mendapatkan beasiswa S-3 ke Oxford demi bertarung dalam perbutan kursi parlemen di Muar, negara bagian Johor.
Muar merupakan salah satu tempat yang dianggap sebagai basis kuat UMNO.
Namun, kenyataanya Saddiq bisa menaklukkannya dan meraih 6.953 suara.
Peran Saddiq pun menjadi cukup penting, ia dapat membantu para politisi senior agar lebih terhubung dan mudah disentuh konstituen mereka.
Source | : | Instagram,scmp.com |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR