Nakita.id - Setelah namanya viral, Bowo Alpenliebe alias Bowo Tik Tok semakin dikenal semua kalangan.
Bowo pun sering diundang dalam sejumlah acara talkshow di televisi.
Laki-laki berusia 13 tahun itu juga laris menjadi bintang tamu di sejumlah channel Youtube milik artis dan Youtubers.
BACA JUGA: Begini Reaksi Tak Terduga Rafathar Saat Bertemu Langsung Bowo Alpenliebe
Salah satunya channel Youtube Atta Halilintar yang sudah meraup hampi 4 juta subscriber.
Atta Halilintar mengunjungi rumah Bowo untuk mengetahui kondisi rumahnya sekaligus berbincang-bincang ringan.
Seperti yang diketahui dari talkshow Brownies, rumah Bowo berada di Bintaro, Tangerang.
Pada awal video, Atta mengaku rumah Bowo adalah tempat yang paling banyak di-request oleh subscribers-nya.
Source | : | youtube |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR