Ciri-cirinya yaitu muncul titik-titik kuning atau putih yang aneh tiba-tiba pada dedaunan, tiba-tiba mengerut, atau tanaman yang sebelumnya berwarna hijau dengan kekuningan.
Jangan menunda mengatasinya, atau tanaman hias hanya akan menjadi lebih buruk.
5. Membiarkan hewan peliharaan dengan tanaman
Hewan peliharaan dan tanaman rumahan adalah teman yang baik.
Tetapi, Moms tetap harus berhati-hati, karena beberapa tanaman bisa menjadi racun bagi binatang peliharaan.
BACA JUGA: Punya Stamina Tinggi, Ini Makanan Rahasia Para Pemain Sepakbola Dunia
Bahkan jika tanaman itu tidak beracun bagi hewan peliharaan, mereka masih bisa merusak tanaman dengan memakannya, mengencingi, atau mengayunkan sedikit terlalu kasar.
Tentu saja, bila Moms memiliki jenis kucing yang suka mendorong barang dari rak tinggi, tak mungkin memakai pot tanaman keramik.
6. Menaruh tanaman dalam pot yang terlalu kecil
Sama seperti ketika Moms mencoba untuk menekan kaki ke sepatu yang terlalu kecil, itu menjadi tidak nyaman dengan cepat.
Hal sama untuk tanaman ketika tumbuh, sistem akar menjadi lebih besar dan akhirnya mengambil alih seluruh wadah yang ada di dalamnya.
BACA JUGA: Perancis Juara Piala Dunia 2018, Besar Hadiahnya Sampai Setengah Triliun!
Ketika terjadi, mereka membutuhkan wadah baru yang lebih besar, jika tak segera dipindahkan, dapat membahayakan atau membunuh tanaman.
7. Memilih tanaman yang salah dengan keseharian
Bila Moms adalah tipe yang jarang ada di rumah, tentu lebih baik merawat tanaman yang tak butuh dirawat dalam jangka waktu tertentu.
Sesuaikan dengan aktivitas sehari-hari Moms, sehingga tanaman pun tak merasa diabaikan.
BACA JUGA: 7 Tanda Mertua Berbahaya yang Bisa Jadi 'Racun' dalam Rumah Tangga
Source | : | thisisinsider.com |
Penulis | : | Amelia Puteri |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR