Nakita.id - Seorang gadis berusia 13 tahun dinyatakan hamil. Usia yang terlalu dini untuk seorang perempuan mengandung dan akan melahirkan.
Selama enam bulan kehamilannya, gadis bernama Kayleigh Danielle Molloy Snaith menyembunyikan hal itu kepada kedua orangtuanya maupun pihak sekolah.
Saat itu, ia merasa sangat takut apabila kedua orangtuanya marah dan murka mendengar anak gadisnya tengah mengandung.
BACA JUGA: Berjuang Antara Hidup dan Mati, Seorang Perempuan Meninggal Dunia Setelah Lahirkan Bayi Kembar 3
Beruntung, saat mengetahui kehamilan Snaith, kedua orangtuanya tak marah. Mereka justru mendukung langkah Snaith saat ia mengatakan bahw atetap ingin melahirkan bayinya.
Bahkan orangtuanya membantu Snaith menyiapkan segala persiapan kelahiran cucunya, dan juga mempersiapkan untuk merawat anak dari Snaith.
Saat masyarakat dan teman-temannya mengetahui bahwa Snaith yang masih duduk di bangku sekolah hamil, banyak orang yang mencibir dan bahkan berkomentar negatif.
Tetapi hal tersebut tak menyurutkan tekad Snaith untuk tetap melahirkan bayi yang dikandungnya.
Akhirnya, 6 Mei 2016 Snaith melahirkan bayinya bernama Harley Snaith.
BACA JUGA: Miris, Bocah Yatim Piatu dan Keterbelakangan Mental Dipukul Temannya Karena Salah Pakai Seragam
Bayi perempuan tersebut lahir dengan selamat dan bahkan tumbuh menjadi bocah yang cantik.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | msn.com |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR