Nakita.id - Saat ini tengah viral tagar Kiki Challenge atau yang kerap disebut pula In My Feelings Challenge dalam akun media sosial instagram.
Dimana dalam tantangan ini mereka melakukan tarian sambil keluar dari dalam mobil hingga mobil terus berjalan perlahan dengan iringan lagu dari Drake yang berjudul In My Feelings.
BACA JUGA: Telah Lama Bekerja Sama, Wanita Ini Ungkap Sosok Asli Olla Ramlan
Istilah Kiki Challenge disebut-sebut diberikan karena kata-kata Kiki yang ada di dalam lagu.
Kiki, do you love me? Are you riding? Say you'll never ever leave from beside me. Cause I want ya, and I need ya. And I'm down for you always.
Viralnya tantangan yang cukup berbahaya ini pun membuat banyak orang bertanya-tanya siapakah Kiki sebenarnya.
BACA JUGA: 10 Gaya Rambut Syahrini, Dari Keriting Hingga Jambul Khatulistiwa
Dilansir dari elitedaily.com, Kiki ialah nama panggilan Keshia Chante pacar pertama Drake.
Drake dan Kiki tumbuh bersama di Toronto ketika remaja dan jatuh cinta lalu memutuskan untuk pacaran.
Saat ini Keshia Chante alias Kiki dikenal sebagai penyanyi R&B, host acara TV, dan aktris.
Rasa cinta Drake pada Kiki pernah diungkapkannya pada tahun 2013 dalam sebuah wawancara.
"Kamu adalah satu dari orang yang kucintai, banyak orang tidak tahu tentang ini, tapi aku sebenarnya sudah membuat lagu rap tentangmu sebelumnya".
BACA JUGA: Tak Hanya Nutrisi, Tinggi Pendek Badan Anak Dipengaruhi oleh Hormon ini
Namun anggapan wanita lain pun muncul setelah melihat lirik lainnya.
KB, do you love me? Are you riding? Say you'll never ever leave from beside me. Cause I want ya, and I need ya. And I'm down for you always.
Dalam lirik tersebut Drake tidak lagi menyebutkan Kiki melainkan inisial KD yang bukan inisial dari Keshia Chante.
Oleh karena itu beberapa beranggapan bahwa wanita yang dimaksud Drake saat itu bukanlah Keshia Chante melainkan K'yanna Barber.
Dimana K'yanna Barber merupakan model asal Oakland California yang pernah dekat dengan Drake pada bulan Oktober 2017 lalu.
Lantas siapakah sebenarnya wanita dibalik lagu In My Feelings dari Drake?
BACA JUGA: Sederhana, Cemilan Nastusha Ini Ternyata Bisa Cegah Kanker Hingga Meningkatkan Fungsi Otak
Source | : | elitedaily.com |
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR