Nakita.id - Daerah vagina adalah salah satu daerah yang paling sensitif pada perempuan.
Oleh karena itu, sangat penting untuk merawatnya agar tetap sehat dan mencegah penyakit serius lainnya.
Salah satu masalah paling umum di daerah ini adalah infeksi jamur vagina.
BACA JUGA: Foto Putri Kahiyang dan Bobby Beredar, Lihat Parasnya Mirip Siapa Ya?
Infeksi jamur vagina adalah infeksi jamur yang menyebabkan iritasi, pengeluaran cairan, dan gatal-gatal hebat di vagina, vulva, dan lubang vagina.
Infeksi jamur vagina juga dikenal sebagai kandidiasis vagina dan dapat memengaruhi perempuan kapan saja dalam hidupnya.
BACA JUGA: Arsy Hermansyah Komentari Pakaian Aurel, Ashanty Ungkap Kekagumannya
Gejalanya dapat bervariasi dari ringan hingga sedang, termasuk:
- Gatal dan iritasi pada vagina dan pembukaan vagina
- Sensasi terbakar, terutama saat berhubungan atau buang air kecil
- Kemerahan dan pembengkakan vulva
BACA JUGA: Bersantap Dijamin Lebih Berkesan Dengan Sayur Lodeh Jagung Ini
- Nyeri vagina
- Ruam vagina
- Cairan vagina encer
- Keputihan yang berbau dan kuning
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Source | : | Step to health |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR