Nakita.id - Pedangdut Inul Daratista dikenal memiliki aktivitas yang sangat padat.
Selain setiap hari tampil di acara TV, Inul juga kerap menjadi penyanyi off air dan mengurus beberapa bisnisnya.
Aktivitas yang padat setiap hari, terkadang membuat kesehatan Inul jadi drop.
BACA JUGA: Sempat Menyangkal, Keluarga Buktikan Pemukulan Leher Murid Hingga Lebam Oleh Guru
Baru-baru ini, Inul harus diinfus karena kondisi kesehatan yang menurun.
Namun, ia mengeluhkan bahwa yang memasangkan infus dianggap tidak profesional.
Sebab, setelah infus tangan Inul justru lebam.
Hal ini Inul bagikan melalui akun instagram pribadinya @inul.d.
Pada foto di atas, terlihat tangan Inul yang mengalami lebam cukup lebar.
Inul juga mengeluhkan rasa sakit pada tangannya.
BACA JUGA: Inul Daratista Berpakaian Seperti ART, Unggahannya Justru Dapat Banyak Dukungan!
"Baru nyadar kelar di infus pas mlm final Bintang Pantura,eeh paginya jd lebam bgni?! Sampe skrg msh ungu ... sing nginfus gak entosssss !!!!!!
Dr kemaren2 linu bengkak. Dicuekin lha koq makin melebar ungunya ampe bgni ?!!! Sing nginfus gak canggih ,kurg pinter !!!!!!!!
Mau nginfus tangan di ceplesin ampe kemeng,sudahnya bgni hedeuuuuuhhh sekolah nyuntik maneh giihhh ," tulis Inul dalam unggahannya.
BACA JUGA: Anak di Rawat di Rumah Sakit, Inul Daratista Rela Begadang Semalaman
Unggahan Inul ini langsung dibanjiri komentar warganet.
"Sing nginfus grogi mbak inul, soale sing di infus bintang tooop. Semoga cepet pulih mbak, amiin," kata akun @hjlulut.
" Infusnya sebagian gak masuk keurat nadi jadi pecah efeknya begitu.. biasanya pas di infus gagal gtu berasa di kita pas infusan berjalan.rasa perih.. mba Inul berasa gak.. itu salah yang nyuntik kompres aja pakai es batu ntr ilang.saya juga pernah gitu di suntik vitamin eh pecah gak pas urat nadi tapi beberapa hari kemudian ilang," komentar akun @ugissugi86.
"Weeeh malah pakai infus segala Mbak Inul iki, wis semoga sehat kabeh yooo Mbak Inul sekeluarga, eeh ngomong2 kemarin jagoan Mbak Inul udah sehat kan....?" tulis akun @jhontruly.
Apakah Moms pernah juga mengalami memar setelah diinfus atau disuntik?
Jika ya, sebaiknya istirahatkan bagian tubuh yang memar dan hindari melakukan pemijatan.
Dikutip dari Tabloid Nakita, terdapat beberapa cara untuk mengurangi lebam.
BACA JUGA: Baru Pindah Rumah, Ini Rumah Baru yang Disiapkan Gisel untuk Gempita
1.Mengompres air dingin
Saat terjadi benturan, cobalah untuk mengompres dengan air dingin.
Hal ini akan memperlambat aliran darah ke daerah yang terkena serta menjaga pembengkakan.
Mengompres selama 30 menit akan membuat perubahan yang cukup besar.
2.Mengangkat daerah memar
Mengangkat bagian tubuh yang memar di atas jantung akan memperlambat aliran darah ke memar.
Para ahli merekomendasikan untuk mengangkat bagian tersebut dalam 24 jam pertama.
3. Gunakan vitamin C
Memar terjadi karena pembuluh darah kecil yang disebut kapiler pecah.
Vitamin C akan memperkuat kapiler tersebut dan membuat kulit kuat terjadap memar.
Tingkatkan asupan vitamin C dengan makan buah kiwi, jeruk, berri serta aneka sayuran yang mengandung vitamin C.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR