Nakita.id - Shakira Aurum, anak semata wayang Denada dengan sang mantan suami, Jerry Aurum, sedang berjuang melawan penyakit kanker darah atau leukemia yang sedang diidapnya.
Bocah belia yang masih berumur 5,5 tahun ini divonis mengidap penyakit leukemia sejak lebih dari dua bulan lalu.
Sejak itu, Shakira harus menjalani perawatan intensif di Singapura.
Demi mematikan virus kanker yang bersarang di dalam tubuhnya, Shakira harus menjalani serangkaian pengobatan dan kemoterapi.
Akibat dari hal tersebut, Shakira mengalami perubahan fisik, misalnya rambut Shakira mulai rontok efek dari obat kemoterapi.
BACA JUGA: Surprise! Kerap Merahasiakan Kehamilan, Hari Ini Putri Marino Umbar Foto Calon Buah Hatinya
Memang bukan hal yang mudah bagi Denada dan Jerry sebagai orangtua harus menghadapi kondisi seperti itu pada anak semata wayang mereka.
Bahkan untuk membuat Shakira tidak sedih, Denada pun rela mengambil keputusan untuk memangkas rambut panjangnya.
Shakira terkenal sebagai anak yang riang dan ceria, menurut Denada hal itu pun tetap ia tunjukan meski sedang sakit seperti saat ini.
Kulkas Side by Side New Belleza 4 Pintu dari Polytron, Dirancang Khusus untuk Dukung Tren Gaya Hidup Modern
Source | : | |
Penulis | : | Finna Prima Handayani |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR