Nakita.id - Ada hal yang menarik dalam perayaan ulang tahun Al Ghazali pada 1 Spertember 2018 lalu.
Putra sulung pasangan selebriti Ahmad Dhani dan Maia Estianty ini telah menginjak usia 21 tahun.
Dalam acara tersebut pun, Maia dan sang mantan suami, Ahmad Dhani pun terlihat akur.
Baca Juga : 42 Minggu di Kandungan, Happy Salma Ungkap Proses Melahirkan Anak Kedua
Mereka bahkan berfoto bersama ketiga anak mereka, bahkan tak segan berpelukan dengan anak-anaknya.
Foto kebersamaan mereka pun dibagikan Maia melalui insatagram pribadinya.
Unggahan Maia itu pun cukup menghebohkan masyarakat dan ikut merasa senang karena Maia dan Dhani tampak akur.
Melalui unggahanya itu, Maia pun mengungkapkan bahwa apa yang ia lakukan adalah untuk kebahagiaan anak-anaknya.
Putra bungsungnya, Dul Jaelani pun ikut merasa senang karena kedua orangtuanya sudah tampak akur.
"Alhamdulillah sudah mulai akur. Kemarin (Dhani dan Maia) sudah ngobrol dan kayak semakin ke sini semakin adem," kata Dul saat dijumpai di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Ampera Raya, Senin (3/9/2018), seperti dikutip dari Kompas.com.
Tak hanya itu saja, ternyata ada hal lain yang cukup mencuri perhatian di acara tersebut, Moms.
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Source | : | Kompas.com,Instagram,tribunnews.com |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR