Dilansir Eberita.org, banyak orang tua yang mengatakan mitos-mitos yang tidak boleh dilakukan dan boleh dilakukan oleh wanita hamil atau suami yang istrinya sedang hamil.
Satu diantaranya adalah mitos tidak boleh membunuh hewan saat istri hamil, karena jika suami membunuh hewan saat istrinya hamil, maka anak yang sedang dikandungnya itu akan cacat saat lahir.
Baca Juga : Puluhan Siswa Terkena Rubella, Yuk Moms Cegah dengan Cara Ini!
Misalnya ketika istrinya sedang hamil, suami membunuh ular, maka kulit anaknya lahir akan bersisik seperti ular.
Karena menurut penelitian yang dilakukan oleh para ahli tidak ada hubungannya antara membunuh hewan dengan kelahiran anak.
Cacat dan tidaknya anak tergantung bagaimana ibu saat hamil.
Kalau ibu selalu makan makanan junk food, mengkonsumsi alkohol dan rokok, maka kemungkinan anak yang dilahirkan pun akan cacat.
Selain itu, ketika ibu tidak mengalami steres akibat ketakutan dengan anak yang dilahirkan, maka cacat pada anak pun tidak akan terjadi.
Karena semua yang dipikirkan dan ditakutkan, kemungkinan besar akan terjadi.
Begitu juga dengan stres istri yang suaminya membunuh hewan, semakin stres istrinya maka akan terjadi apa yang ditakutkannya itu.
Untuk kasus R, hingga sekarang belum diketahui apa penyebab dirinya bisa bersisik seperti itu.
Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul bocah-5-tahun-bersisik-sejak-lahir-sang-ayah-menduga-gara-gara-bunuh-ular-saat-istri-sedang-hamil?page=all
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR