Nakita.id - Dewi, merupakan salah satu dewa yang berkelamin perempuan.
Namun tahukah Moms jika ada dewi yang turun ke bumi dalam bentuk manusia dan disembah oleh manusia lainnya?
Ya, tepatnya di Negara Nepal, ada sebuah kepercayaan bahwa ada dewi hidup bernama Dewi Kumari menjelma sebagai anak kecil di sana.
Baca Juga : Sederhana, Ini 4 Rahasia Selalu Awet Muda Ala Perempuan Jepang
Perempuan yang belum menstruasi sekitar umur 3- 5 tahun akan dipilih melalui ritual khusus untuk dipilih sebagai Dewi Kumari.
Seorang Dewi Kumari akan dipilih oleh para pemuka agama di kuil suci Agama Hindu di Nepal.
Dalam proses pencarian dan pemilihan takan dicari anak perempuan berdasarkan 32 sisi kesempurnaan fisik manusia.
Syaratnya seperti bentuk paha yang seperti rusa, dan dada yang seperti singa.
Baca Juga : Ariana Grande Disalahkan Atas Meninggalnya Mantan Pacar, Akhirnya Dia Lakukan Hal Ini!
Kriteria lainnya yaitu tidak menangis ketika melihat penyembelihan kerbau. Mungkin maksudnya mereka mencari Dewi yang berhati kuat dan tabah.
Sebagai Dewi Kumari seorang anak perempuan tidak boleh tinggal di rumah dan harus tinggal di kuil.
Ia juga harus tidak tinggal dengan keluarganya dan tidak boleh berbicara dengan siapa saja kecuali keluarga.
Baca Juga : Malaysia Klaim Pencak Silat Sebagai Budayanya, Ini Sejarah Panjangnya yang Mungkin Moms Belum Tahu
Selama menjadi Dewi Kumari, seorang anak juga tidak boleh meninggalkan kuil kecuali untuk menghadiri upacara keagamaan atau festival.
Ketika keluar kuil seperti menghadiri festival atau upacara agama, Dewi Kumari tidak boleh menyentuh tanah dan harus digotong dengan tandu emas serta diangkat oleh orang-orang terpilih.
Seorang anak bisa kembali sebagai manusia biasa jika ia sudah mendapatkan menstruasi pertamanya, kemudian dilakukan kembali ritual pemilihan Dewi Kumari pada anak permpuan lainnya.
Baca Juga : Ini 7 Hal yang Sebaiknya Jangan Dilakukan Dalam Pesawat, Bahaya Untuk Kesehatan!
Bulan Februari 2018 kemarin telah terpilih seorang anak perempuan bernama Nihira Bajracharya yang berumur lima tahun sebagai Dewi Kumari di Nepal.
Ketika menjadi Dewi, Nihira juga akan di Istana Kathmandu dan didampingi oleh pelayan pilihan.
Segala kebutuhan akan diberikan untuk merawat gadis yang menjadi sembahan para warga ini.
Baca Juga : Menurut Dokter Reisa Untuk Stroller Jangan Pilih yang Penting Mahal, Tapi Harus Punya Sistem Ini
Namun dari kalangan aktivis kemanusiaan mengecam adanya tradisi tersebut karena menghilangkan hak anak.
Menangggapi hal tersebut, Pendeta Hindu dari Kathmandu bernama Uddhav menyangkal bahwa hal itu tidak baik.
Ia menjelaskan bahwa tidak akan ada hal buruk yang terjadi dan mereka percaya tradisi tersebut tidak melanggar hukum. (*)
Source | : | intisari,Tribun Jatim |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR