Nakita.id - Resep Muffin Sayur Sosis ini punya keunggulan tersendiri Moms. Rasanya nikmat, dan juga mudah dibuat. Bahannya juga mudah didapatkan kok.
Waktu: 40 Menit
Sajian: 12 Buah
Baca Juga : Dengan Segelas Es Rujak Serut, Siang yang Terik Terasa Lebih Adem
Baca Juga : Mau Kulit Tangan Halus Dalam Sekejap? 3 Ramuan Ajain Ini Wajib Dibuat, Cuma Pakai Bahan Dapur!
Bahan:
1 ikat bayam, dipetiki, direbus, dicincang halus
50 gram jamur kaleng, dicincang kasar
2 buah sosis sapi, dipotong kotak kecil
1 buah jagung pipil
280 gram tepung terigu protein sedang
1 sendok makan baking powder
2 sendok makan gula pasir halus
1 butir telur
1/2 sendok teh garam
200 ml susu cair
2 sendok makan margarin, lelehkan
Baca Juga : Semua Pasti Rela Rebutan Demi Menikmati Pastel Lapis Super Renyah Ini
Cara Membuat Muffin Sayur Sosis:
1. Ayak tepung terigu dan baking powder. Masukkan gula pasir halus. Aduk rata. Sisihkan.
2. Kocok lepas telur, garam, susu cair, dan margarin leleh.
3. Tuang sedikit-sedikit ke dalam campuran tepung terigu sambil diaduk rata. Tambahkan bayam, jamur, sosis, dan jagung pipil. Aduk asal rata.
4. Tuang sedikit ke dalam cetakan muffin pendek lebar yang dialas cup kertas.
5. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celcius selama 20 menit sampai matang.
Baca Juga : Hmm, Segarnya Japanese Coffee Jelly Ini Wajib Tersaji di Siang Hari!
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Penulis | : | Sajiansedap_ID |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR