Nakita.id - Setelah 10 tahun resmi bercerai dengan Aditya Tambunan, presenter cantik Aline Adita kini telah resmi melepas status janda.
Aline dipersunting oleh seorang pengusaha kapal laut asal Papua Nugini, James Midgley.
Pernikahan ini dilaksanakan di Bali dengan konsep outdoor pinggir pantai dan suasana intim nan romantis..
Aline mengungkapkan, bahwa kekasihnya itu melamar dirinya setelah 3,5 tahun berpacaran.
Aline pun menyebutkan, sifat sang suami yang amat pekerja keras yang membuatnya jatuh hati pada pria keturunan Australia tersebut.
"Orangnya workaholic banget sama kayak saya. Terus kalau lagi liburan adventures banget sama kayak saya, benar, cocok dan dibesarkan dari keluarga yang baik," ujar Aline.
Baca Juga : Hanya Undang 200 Tamu, Pernikahan Aline Adita Elegan & Romantis!
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Source | : | |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR