Hal ini kerap menimbulkan pertanyaan warganet, apa rahasianya sehingga baby Rafa memiliki perkembangan yang mengagumkan untuk anak seusianya.
Rupanya Sandra memiliki cara khusus agar Rafa tumbuh optimal, salah satunya mengatur pola makan.
Dalam akun Instagram pribadinya, Sandra mengungkapkan bahwa ia rutin memberikan anaknya makan tiga kali sehari dengan menu empat bintang.
Menu empat bintang yakni menu pendamping Air Susu Ibu (ASI) yang biasanya mengandung karbohidrat, protein hewani, protein nabati serta sayuran.
Baca Juga : Wahai Pengantin Baru, Lakukan Kebiasaan Baik Untuk Sperma dan Hormon Ini Untuk Dapat Momongan
Untuk melengkapi menu empat bintang itu, Sandra juga memberi satu kali buah pada dan memberi ASI eksklusif satu jam setelah makan.
Diluar itu, Rafa juga mengonsumsi air susu sesukanya ditambah air putih dan kudapan yang cocok untuk bayi.
Rupanya, pola ini akan terus berlaku hingga suatu saat nanti Sandra hamil anak keduanya.
“Jadi saya masih ASI, kalau nanti mau hamil lagi baru stop,” demikian dalam caption yang ditulis Sandra.
Menurut Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), ASI mengandung banyak zat yang dibutuhkan oleh bayi dalam tumbuh kembangnya.
Toys Kingdom dan MilkLife Wujudkan Senyum Anak Negeri untuk Anak-anak di Desa Mbuit
Source | : | Instagram,IDAI |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR