Nakita.id - Kabar bahagia datang dari komedian Nasrullah alias Mat Solar yang baru saja menikahkan anak sulunya, Idham Aulia.
Pernikahan anak sulung Mat Solar berlangsung di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Minggu (21/10/2018) siang tadi pukul 14.00 akad nikah dan 19.00 resepsi pernikahan.
Terlihat raut bahagia di wajah Mat Solar yang datang dengan kursi roda karena terserang stroke.
Baca Juga : Artis Ini Hamil 5 Bulan Tapi Perut Masih Rata, Ternyata Ini Bisa Jadi Penyebabnya!
Mat Solar didampingi sang istri mengenakan pakaian adat Betawi berwarna kuning emas yang sama dengan istrinya.
Melansir dari acara selebriti RCTI, Mat Solar sempat mengutarakan rasa bahagianya bisa melihat dan mendampingi putra sulungnya menikah.
Ia begitu bersemangat berbicara dan bercerita pada awak media yang datang tentang kebahagiaannya di hari pernikahan Idham Aulia.
Mat Solar juga sempat menyampaikan harapan di pernikahan anaknya agar bernasib sama seperti dirinya.
Pemeran Bajaj Bajuri ini berharap anaknya bisa mendapatkan kehidupan rumah tangga yang memberinya kebahagiaan hati dan jiwa.
Baca Juga : Anak Perempuan Sule Tiba-Tiba Pingsan, Lina Panik hingga Terkejut Melihat Fakta Ini
Tak hanya itu, Mat Solar juga menegaskan pada orang di sekitarnya bahwa yang terpenting dalam hidup bukan sekedar harta.
"Mudah-mudahan anak saya itu seperti saya, kebahagiaannya ya. Yang perlu di dalam hidup adalah bahagia di dalam hati, di dalam jiwa. Bukan harta tapi bahagia dalam hati dan jiwa,' ujar Mat Solar dengan senyuman dan kebahagiaan.
Source | : | YouTube,kompas |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR