Nakita.id - Rumah tangga Bambang Trihatmodjo dengan Mayangsari sudah genap menginjak tujuh tahun.
Pasangan yang sekarang semakin terlihat harmonis ini menikah pada 11 Juli 2011 silam, dan sekarang sudah dikaruniai satu anak bernama Khirani Siti Hartina Trihatmodjo.
Melalui akun media sosial Mayang yang baru, ia sering mengunggah kebersamaannya saat bersama sang suami dan buah hatinya itu.
Baca Juga : Mayangsari Diledek Ussy Sulistiawaty Soal Instagram, Tanggapan Mayang: 'Kasian Ya Saya'
Sebelum akhirnya mereka menikah, hubungan Mayangsari dan Bambang dianggap kontroversial.
Mayangsari saat itu dianggap sebagai orang ketiga dalam rumah tangga Bambang dan mantan istrinya, Halimah Agustina Kamil.
Bahkan, anak pertama dan kedua Bambang, Gendis Siti Hatmanti serta Panji Trihatmodjo, dikabarkan pernah melabrak Mayangsari dan Bambang sendiri.
Kabarnya Gendis melabrak Mayang, sedangkan Panji melabrak ayahnya, Bambang.
Hingga akhirnya rumah tangga yang sudah dibangun selama 29 tahun itu runtuh dengan resminya perceraian Bambang dan Halimah pada 2010.
Kemudian, Bambang menikah dengan Mayangsari dan seakan menutup akses publik ke dalam rumah tangganya.
Pasangan bahagia ini juga sempat menutup identitas sang anak, Khirani terhadap sorotan publik.
Sebenarnya, tidak hanya Mayangsari saja yang dianggap pernah merebut pasangan orang lain.
Selebriti seperti Jennifer Dunn, Mulan Jameela juga pernah mendapatkan cap ini dari masyarakat.
Lalu, sebenarnya apa alasan perempuan bisa menyukai hingga merebut suami orang lain?
Baca Juga : Resmi Mengganti Nama, Ini Alasan Ahmad Dhani & Mulan Jameela!
Berdasarkan laman Kompas.com, Tracey Cox, seorang pakar seks dan hubungan mengatakan bahwa sebanyak 90 persen perempuan justru tertarik dengan suami perempuan lain.
Ia mengatakan bahwa daya tarik lelaki beristri di mata perempuan justru menciptakan tantangan tersendiri.
Terlebih dengan sifat ngemong yang dimiliki pria beristri, membuat perempuan semakin tertarik.
Selain itu, Cox juga menyebutkan ada empat hal yang membuat lelaki beristri lebih menarik dari pria lajang.
1. Pria beristri terbukti tidak takut berkomitmen
Kita tahu bahwa tidak sedikit perempuan yang takut berhubungan dengan lelaki yang tak bisa berkomitmen.
Lelaki beristri pun terlihat istimewa karena membuktikan kejantanan mereka terhadap sebuah komitmen jangka panjang.
Terlebih pria beristri dianggap lebih stabil dan bisa diandalkan karena bertanggung jawab sekaligus membuat perempuan nyaman.
Baca Juga : Bagian Sensitif Pria Tak Melulu di Bagian 'Bawah', Sentuh Area Ini Agar Dads Cepat Bergairah
2. Ringan tangan
Biasanya, pria yang sudah membangun rumah tangga tidak akan segan membantu pekerjaan rumah, seperti mencuci piring, merapikan meja makan hingga mencuci baju.
Hal ini semakin menambah nilai plus pada pria beristri, apalagi jika lelaki tersebut terlihat sangat sayang kepada anak-anaknya.
3. Tulus saat memberi pujian
Pria berkeluarga telah terbukti memiliki pengalaman yang membuat mereka lebih dewasa.
Mereka paham bahwa pujian omong kosong hanya akan membuat perempuan tidak akan memercayai mereka.
Oleh karena itu, sebisa mungkin lelaki yang sudah menikah akan memuji dengan sepenuh hati.
4. Membuat perempuan lain bahagia
Sebuah studi pada 2010 lalu menemukan, perempuan yang bahagia setelah menikah justru akan membuat suami mereka terlihat lebih tampan.
Oleh karena itu, hati-hati menjaga pertemanan dengan seseorang yang sudah menikah dan bahagia.
Baca Juga : Dirugikan Akun Palsu yang Ngaku Fans, Mulan Jameela 'Ngamuk' di Instagram!
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Kompas.com,Nakita.id |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR