Ia mengaku harus memeriksa keadaan sang suami setiap paginya.
"Aku tiap pagi harus lihat dia berangkat dan pulang dengan sehat, mau pulang jam berapa aja (asal) dia selamat aja," ujarnya.
Hotman Paris yang sudah membangun rumah tangga selama lebih dari 20 tahun ini pun pernah membocorkan rahasia 'dapur'-nya.
"Karena, sekali kau menikah lebih dari 20 tahun, itu bukan tentang 'perasaan' lagi. Dia (istri) bertahan karena dia adalah ibu dari anak-anaknya. Dia adalah bagian dari keluarga tersebut," ujar Hotman kepada Melaney Ricardo di vlognya.
Siapa sangka ternyata sikap melirik perempuan lain, meskipun sang lelaki tahu dirinya mempunyai pasangan adalah hal naluriah.
Sebab pada dasarnya otak kita akan mulai memproses informasi visual yang kita lihat dan membuat penilaian instan berdasarkan daya tarik seseorang.
Sedangkan otak pria secara alamiah lebih peka untuk menangkap keindahan dan kecantikan, terutama kecantikan perempuan berkat evolusi manusia.
Menurut akademisi sekaligus presiden Prager University di Amerika Serikat, Daniel Prager, insting inilah yang membuat lelaki melirik perempuan.
Ta peduli betapa kuatnya hubungan pria tersebut dengan pasangannya, lelaki heteroseksual memang dirancang untuk menginginkan lebih dari satu perempuan.
Source | : | Kompas.com,Nakita.ID |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR