Dengan begitu, diharapkan akan banyak orang yang meningkatkan kepeduliannya akan kasus yang merugikan perempuan di Indonesia.
Jika Moms ingin bergabung dalam kampanye ini, Moms bisa menyumbangkan ide melalui omnivr.co/womeninvr atau women@omnivr.co.
Ide ini ditunggu mulai hari ini hingga 27 November 2018 mendatang.
Nantinya, ide terbaik akan dikembangkan oleh OmniVR untuk dijadikan konten sehingga ke depannya bisa didistribusikan pada masyarakat.
Diharapkan, cara kreatif ini akan menginspirasi banyak orang di luar sana agar peduli akan isu perempuan.
Nah Moms, tertarik untuk berpartisipasi?
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR