4. Keguguran
Risiko keguguran sebagian besar terjadi pada trimester pertama. Ini akan terus meningkat seiring bertambahnya usia.
Misalnya di antara perempuan berusia 20-30 tahun, kemungkinan mengalami keguguran sekitar 15%, sedangkan pada rentang usia 40 tahun meningkat menjadi 25%.
Hal ini sejalan dengan fakta bahwa perempuan berusia di atas 35 tahun memiliki risiko lebih tinggi untuk janin yang memiliki semacam komplikasi kromosom, yang berisiko lebih besar mengalami keguguran.
Baca Juga : 8 Komplikasi Kehamilan yang Sering Terjadi dan Harus Diperhatikan
5. Masalah saat melahirkan
Perempuan berusia di atas 35 tahun yang pertama kali hamil memiliki risiko komplikasi yang lebih tinggi saat melahirkan.
Dalam hal ini, Moms dapat mengalami gangguan janin dan jangka waktu tambahan nyeri persalinan yang kedua.
Oleh karena itu, perempuan berusia di atas 35 tahun lebih berisiko tinggi untuk melahirkan secara sesar. (*)
Source | : | Step to Health |
Penulis | : | Nila Kusuma Pratiwi |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR