Nakita.id - Mukus merupakan cairan lengket tebal yang disekresikan oleh kelenjar mukosa.
Setiap orang tentu memiliki mekanisme pengeluaran lendir ini.
Hal itu sangat penting bagi tubuh kita karena berfungsi sebagai penghalang bagi partikel berbahaya.
Baca Juga : 5 Kebiasaan Makan yang Menyebabkan Timbulnya Batu Ginjal, Yuk Cegah!
Selain itu mukus juga mengandung enzim dan protein yang membantu membuang berbagai benda asing dan zat beracun.
Namun rupanya kondisi mukus juga bisa menjadi indikator kesehatan seseorang, Moms.
Mukus yang berlebihan bisa menjadi tanda penyakit serius.
Terkadang saat batuk kita dapat menemukan lendir berwarna kuning atau hijau atau jumlahnya yang terlalu banyak.
Tubuh yang menghasilkan lendir banyak bisa menjadi pertanda ketidaknyamanan.
Hal itu mungkin terjadi karena lendir telah mengubah konsistensinya.
Baca Juga : Ibu Hamil Dilarang Makan Belut? Ternyata Begini Faktanya!
Kondisi lendir bisa menjadi lebih tebal dan lebih lengket.
Berbagai penyebabnya antara lain alergi, iritasi pada hidung, tenggorokan, masalah paru-paru, dan kondisi pencernaan yang tidak sehat.
Tetapi lendir ini juga bisa jadi ada alasan serius lainnya.
Lendir adalah bagian dari fungsi kekebalan asli paru-paru, sehingga Moms harus memperhatikannya karena hipersekresi dan batuk kronis adalah tanda dari bronkitis kronis.
Beberapa tanda yang harus diwaspadai antara lain :
- Hidung berair
- Sakit tenggorokan
Baca Juga : Susu Almond Bisa Berbahaya Bagi Ibu Hamil dengan Kriteria Ini
- Batuk
- Sakit kepala sinus
- Hidung tersumbat
- Bersin
Semua gejala diatas biasanya berlangsung secara lama dan dalam frekuensi yang sering.
Yuk periksakan bila batuk dan pilek tak kunjung mereda, Moms.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | bright side |
Penulis | : | Anisyah Kusumawati |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR