Ini Daftar Vitamin Penting untuk Pertumbuhan Otak Bayi

By Gisela Niken, Selasa, 13 Desember 2016 | 06:15 WIB
Cermati bahan makanan yang sebaiknya dihindari bayi. (Dini Felicitas)

Tabloid-Nakita.com – MPASI menjadi makanan pendamping yang perlu memenuhi asupan nutrisi bagi si kecil. Maka, penting bagi Mama untuk memenuhi vitamin yang penting khususnya untuk pertumbuhan otak anak. Berikut daftar vitamin penting untuk bayi yang perlu masuk ke dalam makanannya. Tidak hanya dari makanan, daftar vitamin penting ini bisa masuk ke dalam tubuh bayi dengan berbagai cara.

Baca juga: 5 jenis MPASI terbaik untuk kesehatan bayi

1.Vitamin D

Bayi baru lahir hingga anak berusia dua tahun membutuhkan asupan vitamin D yang cukup. Kandungan vitamin D dalam ASI sendiri belum cukup memenuhi kebutuhan vitamin D si kecil. Maka dari itu, salah satu cara yang bisa Mama lakukan adalah membiarkan si kecil mendapatkan paparan sinar matahari yang cukup. Hal ini menjadi cara alami agar si kecil mendapatkan vitamin penting untuk bayi.

2.Zat besi

Meski ASI memiliki kadar zat besi yang tinggi, semakin anak bertumbuh terutama ketika ia mendapatkan makanan padat, semakin besar zat besi yang ia butuhkan. Maka, Mama bisa memberikannya kebutuhan zat besi  dengan memberinya daging, kacang-kacangan dan sayuran hijau serta sayuran berdaun. Apalagi jika bayi lahir prematur, mereka membutuhkan zat besi tambahan karena cadangan zat besi rendah saat mereka lahir.

Baca juga: 5 jenis vitamin agar bayi sehat

3.Vitamin B12

Vitamin ini secara alami bisa ditemukan dalam ikan, telur, daging unggas serta aneka produk susu. Asupan vitamin ini bisa didapatkan jika Mama juga mengonsumsi makanan ini. Kandungan ASI juga akan memiliki vitamin B12. Pastikan lauk atau campuan MPASI mengandung aneka jenis makanan di atas yang mengandung tinggi zat besi.

Baca juga: Jenis makanan yang memperkuat tulang bayi

4.DHA

Asam lemak omega 3 ini memang paling baik untuk urusan perkembangan otak dan mata. DHA secara alami memang terkandung dalam ASI. Sementara untuk makanan alami, asam lemak ini berada di dalam daging dan ikan. Selain daging dan ikan, sayuran seperti bayam dan kangkung juga baik untuk meningkatkan asupan DHA bagi si kecil. Jadi, Mama bisa mencampurnya dalam MPASI agar mendapatkan vitamin penting untuk bayi.