6 Nutrisi Terbaik untuk Anak ADHD

By Avrizella Quenda, Jumat, 3 Maret 2017 | 05:45 WIB
6 Nutrisi Terbaik untuk Anak ADHD (Saeful Imam)

Makan buah-buahan dan sayuran organik untuk mengurangi kadar pestisida hingga 80 persen. Walau harganya terbilang mahal, namun khasiat dan manfaat positifnya tidak membohongi.

Tip # 5: Memberikan Omega-3 Tambahan

Selama beberapa dekade terakhir, lemak sudah lama tidak disarankan masuk dalam pola diet. Namun, dengan tidak mengonsumsi dengan kadar lemak tinggi, seseorang berpaling ke karbohidrat yang tidak sehat, sehingga menyebabkan obesitas. Kualitas lemak yang sebenarnya baik untuk kesehatan. Gunakan minyak zaitun, minyak canola, atau minyak safflower yang tinggi lemak tak jenuh tunggal yang sangat menyehatkan. Lemak jenuh, seperti daging dan susu mungkin tidak berbahaya seperti yang diduga sebelumnya jika dikonsumsi dalam batas wajar.  

Yang paling penting adalah memberikan anak cukup asam lemak omega-3 yang berguna untuk fungsi otak yang tak lain menjadi kekurangan pada anak ADHD. Omega-3 dapat ibu temukan di semua jenis ikan. Berikan suplemen omega-3 agar anak dengan ADHD terpenuhi dengan baik kebutuhan omega-3.

Tip # 6: Makan Banyak Buah dan Sayuran

Banyak konsumsi buah-buahan dan sayuran memberikan kadar antioksidan yang baik dalam tubuh, di mana anak ADHD kurang memperoleh nutrisi tersebut. Buah berry mengandung jumlah tinggi akan antioksidan. Bila anak susah dan tidak mau makan, lakukan trik mudah dengan membuatkan anak smoothies, sup dan pasta.