Patut Dicoba, Ini Metode Diet yang Tidak Sulit untuk Dilakukan

By Heni Wiradimaja, Selasa, 23 Mei 2017 | 00:45 WIB
Mau menurunkan berat badan dengan mudah? Ini caranya! (Heni Wiradimaja)

Nakita.id – Menurunkan berat badan sambil menjalankan puasa Ramadan berhasil dilakukan oleh sebagian orang, tetapi lebih banyak yang gagal. Padahal, penyebab kegagalannya ternyata mudah diatasi.

Ibu hanya perlu lebih santai, apalagi ada beberapa cara diet yang tidak sulit untuk dilakukan dan bisa membantu menurunkan berat badan dengan sehat dan aman.

Baca juga: Turunkan 5,5 kilogram dalam Seminggu dengan Diet Telur, Ini Caranya!

1. Memerhatikan menu sarapan

Makanan yang masuk setiap harinya memang penting, tetapi sarapan menjadi hal yang cukup penting untuk diperhatikan. Jaclyn London, MS, RD, CDN, seorang ahli gizi di New York menyarankan untuk mengatur menu sarapan.

Sarapan yang baik akan mencegah nafsu makan berlebihan pada siang hingga malam hari. “Sarapan dengan 400 hingga 500 kkal dengan tambahan sumber protein yang cukup,” ujarnya. Menu yang direkomendasikan antara lain telur, aneka olahan susu, kacang-kacangan serta makanan tinggi serat.

Baca juga: Turunkan 4 Kilo dalam 5 Hari tanpa Rasa Lapar dengan Diet GM

2. Konsumsi kafein

Kafein memiliki sifat diuretik alami atau menyebabkan kita berkemih lebih sering. Kafein juga merupakan sumber antioksidan yang baik dan dapat melindungi diri dari kerusakan. Menurut Dietery Guidelines for Americans, kafein yang tidak berlebihan justru baik untuk tubuh.

Ibu bisa mendapatkan 400 mg kafein atau setara dua cangkir kopi setiap hari. Jika tak suka kopi tanpa gula, Ibu bisa mengonsumsi teh. 

Teh hijau misalnya dapat membakar sekitar 70 kkal tambahan dalam satu hari. Konsumsi kafein yang sehat tentu yang alami dan tanpa tambahan bahan lainnya seperti gula. 

Sering berkemih membuat angka di timbangan lebih cepat turun, tetapi segera ganti cairan yang keluar agar kita bisa mengasup minimal 2 liter air putih.